Belum Dapatkan Sembako, Warga Geruduk Balaikota Bogor
BOGOR | JABARONLINE.COM –Tiga pekan pasca ditetapkannya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Kota Bogor makin terasa langsung di kalangan masyarakat yang terkena dampak pandemi Covid-19 ini.
Akibatnya, puluhan warga RW 04 dan 05 Kelurahan Sindang Rasa, Bogor Timur, Kota Bogor menymbangi langsung kantor Walikota (04/05/2020). Aksi gruduk Balaikota ini sebagai buntut dari unggahan video walikota Bogor, Bima Arya menyampaikan bagi warga yang belum mendapatkan bantuan untuk datang langsung ke Balaikota.
“Dari video yang viral sebelumnya dan inistiatif bersama dengan warga yang memang belum mendapatkan bantuan sama sekali, kami berupaya untuk menanyakan dan meminta hak kita yang menjadi korban dari pandemi ini,” ucapnya kepada Lead.co.id.
Menurutnya, masih banyak masyarakat di wilayahnya yang belum mengetahui bantuan apa saja yang diterima.
“Kami sendiri belum mengetahui bantuan apa saja sebenernya yang diterima. Sebelumnya hanya bantuan uang tunai dari Presiden tapi itupun hanya 2 KK yang menerimanya,” tambahnya.
Pantauan Lead.co.id dilapangan lebih dari 20 warga Kota Bogor dari berbagai wilayah meminta haknya. Meskipun harapan warga langsung menerima bantuan tetapi hanya sampai di pos Sat Pol-PP. Kendati demikian warga hanya diminta kumpulkan KTP dan KK serta tinggalkan nomor kontak yang akan dihubungi setelahnya, meskipun warga tidak mendapat batas waktu yang ditentukan.
Terpisah, Muhamad Idrus, Lurah Sindangrasa menyampaikan tidak mengetahui adanya aksi gruduk Balaikota yang dilakukan sejumlah warga diwilayahnya.
“Kalau soal itu saya tidak mengetahui,” ucapnya kepada Lead.co.id. saat ditemui dikantornya.
Saat ditanyakan soalan warga yang belum menerima bantuan hingga tidak mengetahui jenisnya, pihaknya sudah sampaikan kepada pihak RW dan RT untuk sampaikan kembali kemasyarakat.
“Kami bersama tim gugus tugas Covid-19 di tingkat kelurahan untuk merifikasi data yang diberikan RT dan RW agar tidak ada double bantuan yang diterima satu orangnya. Saat ini data verifikasi ada 3227 KK yang harus mendapatkan bantuan sosial di Kelurahan Sindangrasa,” tambahnya.
Meski demikian, bantuan yang mengalir di Kelurahan Sindangrasa baru dari Pemerintah Pusat yang diberikan secara langsung kepada masyarakat. Sedangkan bantuan dari Pemerintah Provinsi hingga Kota saat ini belum ada kelanjutannya.
Berdasarkan informasi yang diterima LEAD.co.id nantinya sebanyak 294 KK akan mendapatkan bantuan dari Pemkot Bogor yang di distribusikan 9 Mei medatang.
sumber : https://www.lead.co.id/belum-dapatkan-sembako-warga-geruduk-balaikota-bogor/