Bhabinkamtibmas Polsek Nagrak dan Babinsa Jadi Garda Terdepan Percepatan Vaksinasi Covid-19

Bhabinkamtibmas Polsek Nagrak dan Babinsa Jadi Garda Terdepan Percepatan Vaksinasi Covid-19

Smallest Font
Largest Font

SUKABUMI | JABARONLINE.COM – Sejak pagi Aipda Dedi Rahmat Bhabinkamtibmas Desa Balekembang Kecamatan Nagrak Kabupaten Sukabumi bersama Babinsa dan satgas Covid-19, sudah sibuk mengatur dan mengarahkan warga masyarakat guna mengikuti kegiatan vaksinasi pagi ini Senin (25/10) dengan mengambil tempat di Balai Desa Balekambang.

Kapolres Sukabumi Akbp Dedy Darmawansyah melalui Kapolsek Nagrak Akp Deden Sulaeman mengatakan bahwa kegiatan vaksinasi covid-19 di Balai Desa Balekambang dalam rangka percepatan pencapaian target vaksinasi diwilayanya.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

“Jumlah sasaran vaksin di Balekambang sebanyak 650 dosis diantaranya 450 untuk dosis 1 dan 200 untuk dosis 2”, jelas Deden kepada tim liputan Humas Polres Sukabumi.

Kegiatan vaksinasi Covid – 19 di Desa Balekambang merupakan kolaborasi antara Forkopimcam Kecamatan Nagrak, Kepala Puskesmas Nagrak, Kades Nagrak dan satgas Covid – 19 setempat.

Advertisement
Konten berbayar di bawah ini adalah iklan platform MGID. JABARONLINE.COM tidak terkait dengan pembuatan konten ini.
Scroll To Continue with Content

Dalam kegiatan tersebut, Bapak bhabin dan Bhabinsa selain mengarahkan juga mengatur warga tetap mematuhi protokol kesehatan.

Reporter : A Ruslan/Mata Sosial

Editors Team
Daisy Floren