Bima Arya Menjadi Dosen di Universitas Pakuan.
BOGOR-JABARONLINE.COM-Walikota Bogor Bima Arya Sugiarto menghadiri acara Pendidikan Pendahuluan Bela Negara (PPBN) 2019, di Asrama Pusat Pendidikan Zeni (PUSDIKZI), Lawang Gintung, Kecamatan Bogor Selatan, Rabu pagi(04/09).
Bima memberikan materi dan himbauan terkait kebijakan penggunaan kantong plastik di Kota Bogor yang berhasil mengurangi sampah plastik, dari sekitar 700 ton menjadi kurang lebih sekitar 600 sampai 580 ton.
“Sampah berkurang sekitar 600 sampai 580 ton, karna kita berusaha keras mengurangi sampah mulai dari sampah rumah tangga”, Ujar Bima kepada peserta PPBN.
Bima juga mengharapkan Kota Bogor menjadi hijau dan bersih seperti dulu dan menjadi kota sejuta taman, dengan cara rajin menanam dan menjaga lingkungan, serta mengurangi polusi dengan cara membatasi perizinan trayek angkot di Kota Bogor.
“Angkot tidak ada lagi izin trayek baru, akhir tahun ini ada 800 angkot harus masuk kandang karena sudah expired”,tegas Bima.
Tak hanya menjadi politisi, Bima pun menjadi akademisi di Universitas Pakuan sebagai dosen di Universitas Pakuan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu budaya Jurusan Ilmu Komunikasi.
Prof.Dr.H.Bibin Rubini, M.pd selaku Rektor Universitas Pakuan memaparkan “Selain menjadi politisi juga menjadi akademisi saat ini, beliau dosen Fisib Universitas Pakuan”.
Refdi Permana – 009