BIMTEK Peningkatan Kapasitas Ketua RT/RW Desa Karacak 2023

BIMTEK Peningkatan Kapasitas Ketua RT/RW Desa Karacak 2023

Smallest Font
Largest Font

JABARONLINE.COM - Pemerintahan Desa Karacak Kecamatan Leuwiliang Kabupaten Bogor telah berhasil menyelenggarakan Bimbingan Teknis (BIMTEK) Peningkatan Kapasitas Ketua RT/RW Desa Karacak di Jayakarta Resort Cisarua Bogor pada Sabtu, 25 November 2023.

Bimbingan Teknis atau lebih populer dikatakan BIMTEK merupakan pelatihan yang dilaksanakan oleh lembaga resmi dengan tujuan untuk meningkatkan kompetensi pesertanya. Sedangkan peningkatan kapasitas ialah segala kegiatan dengan tujuan meningkatkan keterampilan, pengetahuan dan jejaring individu atau kelompok. Yang mana target dari kegiatan ini yaitu Lembaga Kemasyarakatan Desa (LKD) para Ketua RT/RW yang berada di wilayah Desa Karacak Kecamatan Leuwiliang Kabupaten Bogor. Dan termasuk pembinaan kader pemberdayaan masyarakat. 

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Asdi Kasi Pemerintahan Kecamatan Leuwiliang menyampaikan dalam sambutannya, bahwa Kepengurusan RT/RW memiliki tugas, fungsi dan kewenangan yang amat berat dalam turut serta menjalankan roda pemerintahan di tingkat Desa tentunya. Untuk itu, harus terus amanah, memperkuat kinerja dan meningkatkan kapasitas diri agar lebih maksimal lagi kepemimpinannya.

Hj. Onas Hestiani Kepala Desa Karacak menyampaikan, bahwa kegiatan ini dapat dijadikan evaluasi bersama, berharap para Ketua RT/RW dapat benar-benar belajar untuk meningkatkan kapasitas diri dan diterapkan dalam memaksimalkan roda pemerintahan. Karena bagaimanapun para LKD termasuk harapan saya. 

Advertisement
Konten berbayar di bawah ini adalah iklan platform MGID. JABARONLINE.COM tidak terkait dengan pembuatan konten ini.
Scroll To Continue with Content

Mutawarudin Panitia Acara menambahkan, bahwa seharusnya ada
58 peserta yang hadir, yaitu terdiri dari 48 Ketua RT dan 10 Ketua RW, namun ada 4 Ketua RT dan 2 Ketua RW  RW tidak hadir. Jadi, total peserta ada 52 yang mengikuti BIMTEK kali ini.

Adapun kegiatan ini diisi oleh Mulyadi (Sub-Koordinator DPMD Kabupaten Bogor) dan H. Aang (Tenaga Ahli Kementerian Desa), dihadiri juga oleh aparat desa lainnya. Dan kegiatan ini dilaksanakan selama 2 hari, 24-25 November 2023. (Ismet)

Editors Team
Daisy Floren