Buitenzorg Supermoto Racing Team Unjuk Gigi di Ajang Bergengsi
BOGOR-Ajang bergengsi Indoclub Championship kembali di gelar pada hari Jumat (15/02/19) di Sirkuit Sentul Karting, Kabupaten Bogor. Buitenzorg Supermoto Racing Team kembali unjuk gigi di ajang tersebut.
Buitenzorg Supermoto Racing adalah komunitas Supermoto yang berasal dari Kota Bogor yang menurunkan 2 pembalap andalannya yaitu Riansyah Memet dan Rizky Aditiya Putra di event Indoclub Championship, Sabtu (17/0219).
Dengan adanya kelas Supermoto 175cc open Buitenzorg Supermoto Racing Team berhasil menduduki Podium ke-2 dengan joki andalan Riansyah Memet, dengan total peserta 22 pembalap Supermoto.
Manager Buitenzorg Racing Team, Yudi berharap untuk tahun selanjutnya, event Indoclub untuk kelas Supermoto adanya tambahan kelas, baik komunitas maupun event nasional. “Sehingga peminat Supermoto makin bertambah di ajang balapan, dengan mendapatkan podium ke-2 ini kita masih harus berjuang untuk mendapatkan podium 1 di event lainnya,” katanya.
Event bergengsi ini diikuti oleh beberapa peserta yang berada di luar Kota Bogor seperti, Jawa Timur, Tasikmalaya, Banten, Bekasi, Jogjakarta, Subang, Bandung, Cianjur, Jakarta dan Ciamis. Namun kali ini Buitenzorg Supermoto Racing Team mampu menduduki podium ke-2 sebagai tuan rumah.
(BN)