Camat Krangkeng, Diduga Berdalih Saat Dikonfirmasi Terkait Anggaran Rehabilitasi Kantor
JABARONLINE.COM - Sungguh aneh tapi nyata, kegiatan pembangunan rehabilitasi kantor Kecamatan Kerangkeng Kabupaten Indramayu Jawa barat, jadi sorotan publik, karena anggaran proyek tersebut tidak terpampang di papan informasi proyek dan diduga proyek tersebut tidak jelas asalnya darimana serta patut untuk dipertanyakan.
Saat awak media mendatangi lokasi kegiatan proyek tersebut, diduga banyak pelanggaran, seperti halnya Papan informasi proyek tidak terpampang di lokasi.
Serta para pekerja juga tidak ada yang menggunakan APD (Alat Pelindung Diri), dan saat dikonfirmasi mereka hanya diam seribu bahasa.
Padahal disitu jelas banyak dugaan pelanggaran, tapi mereka para pekerja hanya diam saat ditanya keberadaan papan informasi proyek dan keberadaan pelaksana.
Sementara itu Camat kerangkeng Suminta saat dikonfirmasi Via pesan Whatsapp, diduga menutupi dan berdalih terkait proyek di kantornya.
"Saya masih sibuk masih brifiing," ujar Camat Krangkeng, pada Rabu 22/11/2023.
Seperti dijelaskan dalam UU No 14 Tahun 2008 tentang keterbukaan Informasi publik, semuanya berhak tahu.
Sampai berita ini ditayangkan belum Ada keterangan secara resmi, baik dari camat Krangkeng atau pelaksana proyek.
(Iwan/T)