Cara Membuat Masakan Sehat Rekomen Banget, Intip Yu!

Cara Membuat Masakan Sehat Rekomen Banget, Intip Yu!

Smallest Font
Largest Font

JABARONLINE.COM – Aktivitas yang tinggi tentunya membutuhkan asupan makanan yang bergizi bagi tubuh, untuk itu tubuh perlu keseimbangan yang tepat agar tetap bisa mengolah makanan tersebut.

Karena segala sesuatu yang masuk ke dalam tubuh akan mempengaruhi kesehatan. Hal tersebut membuat masyarakat beralih membuat masakan sendiri di rumah daripada membeli di luar.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Bukan tanpa sebab, menjaga kesehatan di tengah pandemi sekarang adalah hal penting. Apalagi bagi mereka yang sudah punya keluarga, peran sebagai ibu dan ayah untuk bisa melindungi keluarga sangat utama.

Berikut tips membuat masakan sehat yang bisa dijadikan rekomendasi buat kita semua, yuk disimak!

Advertisement
Konten berbayar di bawah ini adalah iklan platform MGID. JABARONLINE.COM tidak terkait dengan pembuatan konten ini.
Scroll To Continue with Content
  1. Pakai minyak zaitun.
    Beberapa seleb memilih untuk memasak dengan cara sehat. Mereka mengganti minyak goreng biasa dengan minyak zaitun. Mulai dari Chef Marinka, Cinta Laura, Venna Melinda, dan lain sebagainya.
  2. Tanpa penyedap rasa
    Tak sedikit seleb yang memilih menghindari menambahkan bumbu penyedap rasa. Bumbu penyedap rasa bisa diganti dengan bahan alami serta sehat lainnya seperti gula.
  3. Tanpa micin.
    Micin atau MSG bisa diganti dengan bahan alami yang punya rasa dan aroma pekat lain. Misalnya pakai daun salam, bawang bombay, bawang putih, serta bawang merah.
  4. Menghindari teknik masak goreng.
    Banyak selebriti yang cenderung suka mengolah masakan dengan cara panggang dan rebus, dibandingkan teknik goreng. Apalagi bagi mereka yang sedang menjalani program diet. Menghindari makanan berminyak bisa jadi salah satu pola diet sehat.
  5. Memakai nasi merah.
    Mengurangi porsi nasi putih bisa menurunkan kadar gula dalam tubuh. Para selebriti memilih memasak sehat dan mengonsumsi nasi merah.

Editor : Atx
Sumber : merdeka.com

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
admin Author