Cegah Stunting, Bunda PAUD Kabupaten Kuningan Gelar Kegiatan Perancangan Gerakan PMT

Cegah Stunting, Bunda PAUD Kabupaten Kuningan Gelar Kegiatan Perancangan Gerakan PMT

Smallest Font
Largest Font

KUNINGAN, JABARONLINE.COM – Dalam rangka upaya penanganan dan pencegahan stunting di Kabupaten Kuningan, Bunda PAUD Kabupaten Kuningan, Hj. Ika Acep Purnama bekerjasama dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kuningan menggelar Kegiatan Pencanangan Gerakan Pemberian Makanan Tambahan (PMT) Bagi Anak Usia Dini di Lokus Desa Stunting. Untuk pembukaannya sendiri dilaksanakan di Desa Cisantana, Kecamatan Cigugur, Kamis (07/11/19).

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Secara simbolis, Bunda PAUD Kabupaten Kuningan, Hj. Ika Acep Purnama melakukan pembagian paket Pemberian Makanan Tambahan (PMT) kepada ratusan anak-anak PAUD. Hadir dalam kegiatan, Kepala Bidang PAUD Dikmas Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kuningan, Elon Carlan beserta Kasie PAUD Dikmas, Bayu Rusman, Ketua Dharma Wanita Persatuan, Hj. Ella Dian, Ketua HIMPAUDI Kabupaten Kuningan, Pengurus PKK Kabupaten Kuningan serta unsur Muspika Kecamatan.

Dalam kesempatan tersebut, Bunda PAUD Kabupaten Kuningan, Hj. Ika Acep Purnama merasa sangat senang bisa berinteraksi langsung dengan ratusan anak-anak PAUD beserta orang tua. Ia menjelaskan Stunting adalah kondisi gagal tumbuh pada anak balita akibat kekurangan gizi kronis, sehingga anak terlalu pendek untuk usianya. Kekurangan gizi terjadi sejak bayi dalam kandungan dan pada awal setelah bayi lahir, kondi stunting baru Nampak setelah bayi berusia 2 tahun.

Advertisement
Konten berbayar di bawah ini adalah iklan platform MGID. JABARONLINE.COM tidak terkait dengan pembuatan konten ini.
Scroll To Continue with Content

“Penyebab Stunting diantaranya, anak sering sakit terutama diare, campak, TBC dan penyakit infeksi lainnya, keterbatasan air bersih dan sanitasi yang buruk dan ketersediaan pangan di tingkat rumah tangga yang rendah. Salah satu upaya penanganan stunting dilaksanakan kegiatan Gerakan Minum Susu Gratis bagi anak usia 0-6 tahun di Satuan PAUD (TK, RA, Kober, SPS, TPA) di 10 Desa Penanganan Stunting Tahun 2019,” Pungkas Ika.

Lokasi kedua yang dikunjungi oleh Bunda PAUD adalah Desa Ciasih Kecamatan Nusaherang, dan perlu diketahui kegiatan Pencanangan Gerakan Pemberian Makanan Tambahan (PMT) Bagi Anak Usia Dini tidak hanya dilaksanakan di Lokus Desa Stunting, akan tetapi dilakukan serentak Se-Kabupaten Kuningan dengan cara bertahap dimasing-masing Kecamatan.

Redaksi – B1

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
admin Author