Desa Lembang Berubah Jadi Desa Keluarga, Masyarakat Komplen
GARUT, JABARONLINE.COM– Desa Lembang, Kecamatan Leles Kabupaten Garut Jawa Barat yang dipimpin oleh Kepala Desa, Rahmat berubah menjadi desa keluarga. Sebagian masyarakat komplen dengan adanya anak Kepala Desa yang diangkat menjadi Sekretaris Desa.
Tak hanya anaknya, adik Kepala Desa pun menjadi BPD (Badan Pegawas Desa ). Tidak hanya menjadi anggota BPD, adik nya pun menjadi Ketua BUMDes (Badan Usaha Milik Desa ) di Desa Lembang.
“Seluruh desa di Indonesia mendapatkan program dari pusat, yaitu dana desa tetapi di Desa Lembang ini tidak ada keterbukaan kepada masyarakat, dan setiap ada pembangunan tidak ada papan proyek cukup oleh prasasti bangunan. Menurut aturan Pemerintah kalau ada pembangunan harus memakai papan proyek, tapi ini tidak ada,” Ungkap Yusup, warga Desa Lembang saat ditemui di rumahnya, Minggu (3/11/19).
“Dan yang aneh nya lagi ini di desa ada BPD kenapa yang nunjuk pak Kades, kan harusnya dipilih oleh masyarakat. BPD SK (Surat Keputusan) kan dari pak Bupati, kenapa yang nunjuk malah Kepala Desa, kan ngawur jadinya,” Tegas Yusup.
“Dan warga pun tidak percaya dengan kepemimpinan bapak Kades rahmat selama 5 tahun. Satuan Linmas pun tidak di pemberdayakan oleh Kades Lembang,” Tambahnya.
“Ya saya berharap kepada Inspektorat Kabupaten Garut adakan pemeriksaan dengan baik di desa lembang kecamatan leles ini,” Pungkasnya.
Sampai saat ini, belum adanya konfirmasi dari Kepala Desa Lembang saat dihubungi via seluler.
Atu Restu Fauzi – 030