Desa Mekarsari Kecamatan Cibatu Laksanakan Giat Padat Karya

Desa Mekarsari Kecamatan Cibatu Laksanakan Giat Padat Karya

Smallest Font
Largest Font

GARUT | JABARONLINE.COM – Desa Mekarsari, Kecamatan Cibatu, Kabupaten Garut membersihkan seluruh kampung dalam kegiatan padat karya, Senin (19/4/2021).

Meski sambl melaksanakan ibadah puasa, tapi warga tempak semangat melakukan kegiatan padat karya tersebut. Warga membabat rumput dan membersihkan saluran air di perkampungan.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

”Dari kemarin minggu (18/4) kita melaksanakan kerja bakti padat karya ini dan alhamdulilah sekarang sudah beres, warga pun antusias melaksanakan kerja bakti padat karya ini meskipun di bulan suci ramadhan,” Ujar Kepala Desa Mekarsari Juhdi Yudiantara.

Kades menyebut bahwa dalam kegiatan ini, warga yang bekerja dibayar langsung karena sudah tersedia anggaran yang khusus untuk program padat karya.

Advertisement
Konten berbayar di bawah ini adalah iklan platform MGID. JABARONLINE.COM tidak terkait dengan pembuatan konten ini.
Scroll To Continue with Content

Baca Juga : BNSP Tegaskan Dewan Pers Tidak Boleh Lagi Keluarkan Sertifikasi Wartawan

Giat warga desa Mekarsari lakukan kerja bakti.

”Ada 10 RW dan 32 RT di wilayah pemerintah Desa Mekarsari yang melaksanakan kerja bakti padat karya. Untuk pembersihan hanya membersihkan saluran air selokan dan membabat rumput di bahu jalan ,” Jelas Juhdi

Pemerintah desa mekarsari bersama perangkat desa pun ikut serta dalam kerja bakti padat karya ini.

”Alhamdulilah kerja bakti ini beres hari ini dan jalan lingkungan perkampungan pun bersih dari rumput maupun dari sampah,” Pungkasnya.

Reporter : Atu Restu F

Editors Team
Daisy Floren