Diduga Kuat DISDIK Kabupaten Indramayu Minim Pengawasan Terhadap Pelaksanaan Rehab SDN 1 Arahan Kidul, Ada Apa?
JABARONLINE.COM - Dimulainya pelaksanakan rehab dan pembangunan ruang kelas baru seperti UKS dan perpustakaan dengan menggunakan anggaran DAK tahun 2024 usulan dari Dinas Pendidikan Kabupaten Indramayu untuk triwulan pertama anggaran dari Pemerintah Pusat, dan ada juga dari Anggaran APBD, Karena masih banyaknya gedung sekolah SDN mau pun gedung SMP yang masih kurang layak untuk di tempati para Murid atau siswa- siswi di sekolahan di kabupaten indramayu.
Salah satunya SDN 1 Arahan Kidul mendapatkan bantuan rehab ruang guru dengan menelan biaya anggaran sebesar Rp. 161.445.000, dan Pembangunan ruang UKS dengan nilai Anggaran Rp.159. 000.000, juga Rehabitasi Ruang kelas Rp. 624.903.000, dilaksanakan bersama- sama bulan juni 2024, dikatakan tokoh masyarakat desa arahan kidul Rt 02 Alinurhudin, SH., kepada Wartawan 28 Juni 2024.
"Sangat disayangkan pelaksana rehab maupun pembangunan tidak melibatkan pekerja lokal dan pelaksana CV. Dua Garis Birudan CV Aura Buana Cahaya juga CV. Generasi Muda Karya, semuanya tidak mematuhi peraturan kontuksi, para pekerjanya tidak memakai perlengkapan K3, padahal jelas - jelas itu ada anggaran yang diatur dalam RAB saat pelaksanaan itu," jelas Alinurhudin.
Ali menambahkan, Seharusnya pekerja lokal minimal 3% nya orang asli Desa Arahan Kidul, ketika saya monitor ke sekolahan menanyakan Pemborongnya selalu bilang tidak ada, cuman ditemui Kepala tukang yang tidak mengerti tentang kebijakan masukin pekerja lokal.
Setelah menerima Informasi dan keterangan mengenai pembangunan dan rehab SDN 1 Arahan kidul disampaikan detail ke wartawan, kami bergegas medatangi lokasi pembangunan yang meyerap anggaran dari Pemerintah Pusat, kini sedang dikerjakan dibeberapa sekolahan yang ada di kabupaten indramayu.
Tim awak media hendak mewawancarai Contraktor atau Direktur CV ketiganya akan tetapi mereka tidak ada di lokasi Proyek.
Sementara itu di tempat berbeda kami tim awak media mencoba menghubungi Kabid Disdik Kabupaten Indramayu Untung, Lewat Pesan Whasapp dia Menjelaskan singkat.
"Siap menindak lanjuti kabar ini," tegas Untung Kabid Disdik Kabupaten Indramayu.
(Mahmudin)