Dirut PD PPJ Cuti, Dirops : Belum Dapat Mengeksekusi Revitalisasi Blok F

Dirut PD PPJ Cuti, Dirops : Belum Dapat Mengeksekusi Revitalisasi Blok F

Smallest Font
Largest Font

Kota Bogor-Revitalisasi Blok F Pasar Kebon Kembang Kota Bogor sudah matang dan akan segera terealisasi. Namun, dikarenakan Direktur Utama (Dirut) PD PPJ Kota Bogor sedang cuti, pihak PD PPJ belum dapat mengeksekusi.

Hal itu diungkapakan oleh Direktur Oprasional PD PPJ Kota Bogor Syuhairi Nasution, bahwa Untuk melaksanakan revitalisasi Blok F, sudah matang berdasarkan kajian-kajian hukum dan rapat koordinasi dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor yang sudah rutin dilakukan.

Blok F Pasar Kebon Kembang Kota Bogor.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

“Namun saat ini Dirut PD PPJ sedang cuti sejak tanggal 29 Desember 2018-29 Januari 2019. Jadi saya selaku Dirops belum dapat mengeksekusi pelaksanaan revitalisasi Blok F yang sudah disepakati dengan Muspida, karena bukan kapasitas saya secara keseluruhan,” kata Syuhairi kepada wartawan, Selasa (08/01/2019).

Menurut Dirops, yang jelas langkah untuk memulai revitalisasi Blok F akan segera dilaksanakan. Kemudian, pedagang-pedagang yang akan meneruskan di Blok F tidak perlu kwatir. Revitalisasi Blok F akan segera dilaksanakan.

Advertisement
Konten berbayar di bawah ini adalah iklan platform MGID. JABARONLINE.COM tidak terkait dengan pembuatan konten ini.
Scroll To Continue with Content

Tambah Dirops, bagi para pedagang yang akan melanjutkan di Blok F tidak usah takut. “Blok F akan tetap direvitalisasi, yang utama ketentuan dan syarat untuk pedagang tetap dipenuhi,” tutup Syuhairi.

(Oly)

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
admin Author