Diskominfo Jabar Gelar Penguatan PPID Bagi OPD dan Camat Se Kabupaten Ciamis

Diskominfo Jabar Gelar Penguatan PPID Bagi OPD dan Camat Se Kabupaten Ciamis

Smallest Font
Largest Font

CIAMIS, JABARONLINE.COM – Lebih dari 70 peserta perwakilan dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Para Camat se Kabupaten Ciamis mengikuti Penguatan Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) yang diselenggarakan Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Provinsi Jawa Barat.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Kepala Bidang Informasi Komunikasi Publik (IKP) Diskominfo Provinsi Jawa Barat, Dedi Dharmawan mengatakan, menjadi PPID tidaklah gampang karena informasi yang kita berikan kepada publik terkadang terjadi salah tafsir antara PPID dengan masyarakat yang membutuhkan informasi tersebut.

“Sekarang ini jamannya keterbukaan, jangankan informasi publik, informasi pribadi juga mudah tersebar, tapi untuk dokumen yang saya pikir bisa menimbulkan permasalahan, ya kita tahan dulu bukan karena kita kikir tapi resikonya jauh lebih besar dari pada kita berikan, kenapa? karena sering salah rafsir kita yang memberi informasi dengan yang peminta, menimbulkan persoalan kedepan yang tidak kecil,” Ucapnya.

Advertisement
Konten berbayar di bawah ini adalah iklan platform MGID. JABARONLINE.COM tidak terkait dengan pembuatan konten ini.
Scroll To Continue with Content

Menurut Dedi, PPID tidaklah tertutup terhadap siapapun khususnya masyarakat yang membutuhkan informasi, tetapi perlu dipahami oleh publik bahwa tidak semua dokumen-dokumen yang ada bisa semuanya diberikan kepada publik, khususnya dokumen yang bisa menimbulkan masalah besar, menimbulkan masalah keamanan.

“Selisih paham ini lah yang sering kita khawatir tenang informasi yang kita berikan,” Ujar Dedi, dalam acara Penguatan PPID di Hotel Tyara Plaza Kabupaten Ciamis, Selasa (15/10/19).

Dalam kegiatan yang mengambil tema: “Peran PPID Kabupaten dan Kota Dalam Mewujudkan Jawa Barat Provinsi Informatif” sejumlah pembicara diantaranya DR. Dedi Jamaludin Malik, M.Si (Akademisi), Deni Yudiawan, MM (Praktisi) dan Ijang Faisal (Komisioner Komisi Informasi Jabar), memberikan pemahaman, langkah serta informasi apa saja yang bisa diberikan PPID kepada publik di era keterbukaan informasi ini.

Pemerintah Kabupaten Ciamis memberikan apresiasi kepada Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Provinsi Jawa Barat yang telah menyelenggarakan Penguatan Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Para Camat se Kabupaten Ciamis.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kab. Ciamis, Aef Saefuloh mengatakan, kegiatan ini bisa memberikan pencerahan dan pengetahuan baru bagi PPID di setiap OPD dan para camat terkait informasi atau data yang bisa diberikan kepada masyarakat.

“Kita yang ada di lembaga pemerintah, banyak keraguan dan ketidaktahuan mana yang harus diinformasikan dan mana yang dirahasiakan, artinya bukan berarti tidak bisa dilihat atau tidak bisa diinformasikan kepada masyarakat, tapi ada kaitannya dengan hukum atau penyidik,” Tutur Aef.

Aef berharap, penguatan PPID ini bisa dijadikan bahan, terutama yang berkaitan dengan program pemerintah untuk bisa diinformasikan kepada masyarakat agar betul-betul pemerinah ini bisa transparan.

“Peserta mudah-mudahan akan bisa lebih memahami dan mengetahui tentang apa yang semestinya, yang harus selalu diinformasikan kepada masyarakat terutama yang berkaitan dengan program pemerintah baik berkitan dengan perencanaan pembangunan atau pelayanan yang harus diberikan kepada masyarakat,”

Aef juga berharap, dengan kegiatan ini PPID termasuk para camat bisa memberikan informasi yang benar kepada masyarakat dan menangkal berita-berita atau informasi yang belum tentu kebenarannya (hoax) kepada publik yang saat ini banyak beredar di media, khususnya media sosial.

“Kami harap PPID dan Camat bisa antisipasi informasi yang tidak bisa dipertangungjawabkan, tapi berikan formasi yang benar kepada masyarakat,” Pungkasnya.

Redaksi – 005

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
admin Author