DPUPR Depok Petakan 34 Titik Banjir dan Longsor

DPUPR Depok Petakan 34 Titik Banjir dan Longsor

Smallest Font
Largest Font

DEPOK | JABARONLINE.COM – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Depok memetakan 34 titik banjir dan longsor selama Februari 2021. Puluhan titik tersebut sebagian telah ditangani dan sebagian lagi masih dalam proses pengerjaan.

“Setelah kami petakan, ada 34 titik yang butuh penanganan lebih lanjut. Adapun rinciannya, 18 titik longsor maupun tanggul jebol dan 16 titik banjir,” ujar Kepala Bidang Sumber Daya Air (SDA) DPUPR Kota Depok, Denny Setiawan, Senin (01/03/21).

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Baca Juga : ASN, Pedagang Hingga Wartawan di Kota Bogor Siap Divaksin

Dikatakannya, penanganan banjir dan longsor dikerjakan secara bertahap. Hak tersebut dilakukan karena terbatasnya jumlah personel yang dimilki.

Advertisement
Konten berbayar di bawah ini adalah iklan platform MGID. JABARONLINE.COM tidak terkait dengan pembuatan konten ini.
Scroll To Continue with Content

“Kami sudah membuat rencana penanganan. Hanya saja kami terbatas tenaga dan waktu sehingga proses pengerjaan bergantian dan menggunakan skala prioritas,” terangnya.

Adapun untuk titik longsor yang berhasil dihimpun antara lain, Perumahan Gema Pesona, Kali Baru Ciliwung Katulampa RW 12, Kali Jantung Perumahan Tirta Mandala RW 03 Sukamaju, Kelurahan Bojong Pondok Terong RW 03, Perum PGRI Cilodong, dan Pasir Gunung Selatan RW 07.

“Sedangkan titik banjir di antaranya Kampung Utan Kelurahan Pondok Jaya Cipayung, RW 01 Kelurahan Duren Mekar, Perumahan Mutiara Depok, RW 22 Kelurahan Bakti Jaya, Perumahan Bukit Cengkeh 2, Jalan Juanda, Kali Licin RW 06, Perumahan Taman Duta, dan Kali Cipinang Perumahan Kenari Residence,” tandasnya.

Red

Editors Team
Daisy Floren