Duh! Hanya Gara-Gara Kartu Keluarga, Seorang Ibu Di Cigudeg Bogor Ini Terancam Gagal Menyekolahkan Anaknya

Duh! Hanya Gara-Gara Kartu Keluarga, Seorang Ibu Di Cigudeg Bogor Ini Terancam Gagal Menyekolahkan Anaknya

Smallest Font
Largest Font

JABARONLINE.COM - Warga Kampung Cijengkol, Desa Cigudeg, Kecamatan Cigudeg, Kabupaten Bogor, terancam gagal menyekolahkan anaknya di Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Cigudeg.

Hal tersebut diketahui saat sorang Ibu berinisial N (42) mengeluhkan proses Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk anaknya yang baru lulus Sekolah Menengah Pertama (SMP).

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Keluhan tersebut diutarakan N ketika mengurus proses PPDB di SMP Pasundan yang berada di Desa Bunar Kecamatan Cigudeg, Kabupaten Bogor.

"Aneh, kata pihak Sekolah SMP Pasundan KK (Kartu Keluarga) saya dan anak saya bermasalah, sehingga tidak dapat mendaftar di sekolah SMA Negeri 1 Cigudeg," ungkap N (42) tahun itu kepada wartawan. Sabtu, (06/07/2024).

Advertisement
Konten berbayar di bawah ini adalah iklan platform MGID. JABARONLINE.COM tidak terkait dengan pembuatan konten ini.
Scroll To Continue with Content

Adapun kejanggalan terungkap ketika N berinisiatif menanyakan langsung ke pihak SMA Negeri 1 Cigudeg.

Di mana, pihak SMA Negeri 1 Cigudeg menyatakan bahwa KK milik N tidak bermasalah dan dapat digunakan untuk mendaftar. 

Kata N (42) menjelaskan, Yakan aneh masa gara-gara KK tidak bisa mendaftar, padahal lokasi kediaman saya dengan SMA Negeri 1 Cigudeg tidak jauh, terang N keheranannya. 

Sementara itu, pihak Sekolah SMP Pasundan melalui Kepala Sekolah saat dikonfirmasi melalui aplikasi telepon WhatsApp. Pada Sabtu siang (06/07/2024) tak ada respon tanggapan apapun sehingga berita ini dimuat.***

Editors Team
Daisy Floren