Gen Moderat Indonesia Selenggarakan Diskusi tentang Bijak Bermedsos dalam Upaya Moderasi Beragama Menuju Indonesia Damai

Gen Moderat Indonesia Selenggarakan Diskusi tentang Bijak Bermedsos dalam Upaya Moderasi Beragama Menuju Indonesia Damai

Smallest Font
Largest Font

JABARONLINE.COM – Gen Moderat, sebuah organisasi pemuda yang berfokus pada upaya moderasi beragama, mengadakan acara diskusi bertajuk “Bijak Bermedsos dalam Upaya Moderasi Beragama Menuju Indonesia Damai”.

Acara tersebut dilaksanakan secara online dan diikuti oleh puluhan mahasiswa dari ITB Ahmad Dahlan Jakarta pada tanggal 27 Juli 2023.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Diskusi ini bertujuan untuk membahas pentingnya penggunaan media sosial dengan bijak dalam rangka mendorong moderasi beragama dan membangun perdamaian di Indonesia.

Peserta diharapkan dapat mengidentifikasi tantangan dan peluang dalam memanfaatkan platform digital untuk menyebarkan pesan-pesan moderasi, toleransi, dan saling pengertian antarumat beragama.

Advertisement
Konten berbayar di bawah ini adalah iklan platform MGID. JABARONLINE.COM tidak terkait dengan pembuatan konten ini.
Scroll To Continue with Content

Dalam acara diskusi ke tiga ini yang menjadi narasumber Tito Siswanto, SE., MM, adalah seorang Dosen Muda dari Institut Teknologi dan Bisnis Ahmad Dahlan Jakarta Tito, beliau menekankan bahwa pentingnya peran pemuda dalam menyebarkan nilai-nilai moderat di era digital.

“Media sosial memiliki kekuatan besar dalam mempengaruhi pandangan dan sikap masyarakat. Oleh karena itu, penting bagi kita untuk menjadi agen perubahan positif melalui konten-konten yang mendukung kerukunan dan perdamaian,” ungkap Tito Siswanto.

Kemudian juga Tito melanjutkan diskusinya dengan menyoroti beberapa langkah konkret yang dapat diambil oleh pemuda untuk mempromosikan moderasi beragama secara online, salah satunya; Membangun Kesadaran akan Hoax dan Misinformasi, Mengembangkan Literasi Digital, Menggalang Kolaborasi Antarumat Beragama, Memperkuat Pesan Positif dengan Konten Kreatif, tegas Tito Siswanto

Acara ini merupakan salah satu upaya konkret dari Gen Moderat Indonesia sebagai komunitas yang focus dalam pembahasaan moderasi beragama serta berupaya menggerakkan pemuda Indonesia untuk berkontribusi aktif dalam membangun masyarakat yang toleran, harmonis, dan damai.

Mereka berharap diskusi ini akan menjadi titik awal dari serangkaian inisiatif lainnya yang melibatkan pemuda dalam mempromosikan perdamaian beragama di seluruh nusantara.

Terkait dengan itu, Gen Moderat Indonesia juga berencana untuk meluncurkan kampanye online dengan tagar TolakIret Jagakerukunan untuk menyebarluaskan pesan-pesan moderasi dan kedamaian. Mereka mengajak seluruh lapisan masyarakat dan pemuda Indonesia untuk bergabung dalam gerakan positif ini. (Spr/Disha)

Editors Team
Daisy Floren