Hadir dengan Formasi Baru, Konsolidasi Mahasiswa Bogor Universitas Pasundan Bandung, Siap Menjadi Mitra Kritis Pemerintahan Bogor

Hadir dengan Formasi Baru, Konsolidasi Mahasiswa Bogor Universitas Pasundan Bandung, Siap Menjadi Mitra Kritis Pemerintahan Bogor

Smallest Font
Largest Font

BANDUNG | JABARONLINE.COM – Panitia pelantikan Konsolidasi Mahasiswa Bogor (KMB) Universitas Pasundan (UNPAS) Bandung menggelar acara pelantikan kepengurusan KMB UNPAS periode 2033-2023 bertempat di Aula Suradireja jl. Lengkong besar No. 68 Sabtu, 25 Juni 2022.

Dengan latar belakang pendidikan sebagai mahasiswa UNPAS yang berdomisili di Bogor, Prabu Reksa Dewo biasa disapa Dewo sebagai KETUA UMUM KMB UNPAS periode 2022 – 2023, bersama rekan jajaran pengurus lainnya, tetap konsisten membangun ikatan organisasi yang mengatasnamakan kampusnya. Upayanya dalam membimbing acara tersebut ialah memperlancar laju organisasi yang dulu sempat ada dan vakum beberapa tahun lalu karena satu hal dengan lainnya.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Kembalinya semangat juang ikatan tersebut atas dasar regenerasi yang masih mempunyai itikad baik dalam komunikasi membangun pondasi kepemimpinan organisasi ditingkat daerahnya sambil berproses mencetak kader yang bermutu, khususnya adik-adik yang tinggal di kota hujan, prosesnya sederhana namun sangat khidmat untuk dinikmati para tamu undangan maupun pengurus yang dilantik.

Sesi pertama dibuka dengan pembacaan Al Qur’an, sambutan dari Wakil Dekan 3 Fisip, Ketua Pelaksana, Dewan Kehormatan, pembacaan sumpah pelantikan, dilakukan oleh Ketua Umum Prabu Reksa Dewo sapaan hangatnya.

Advertisement
Konten berbayar di bawah ini adalah iklan platform MGID. JABARONLINE.COM tidak terkait dengan pembuatan konten ini.
Scroll To Continue with Content

Acara tersebut dimeriahkan dengan hiburan musik dari KOMUNITAS MUSIK FISIP UNPAS yang ada, semata-mata memberikan kesan edukasi pada kepengurusan periodesasi 2022-2023.

Ketua Umum KMB UNPAS Prabu Reksa Dewo.

Adapun yang hadir menyempurnakan giat tersebut ialah birokrat universitas Pasundan, organisasi daerah se-Bandung Raya, eksternal dan internal ruang lingkup UNPAS, Dewan Kehormatan KMB UNPAS, serta semua BEM fakultas seruang lingkup UNPAS.

“Konsolidasi mahasiswa Bogor universitas Pasundan Bandung, bagi saya pribadi merupakan suatu organisasi yang sangat penting untuk mewadahi semua mahasiswa Bogor yang sedang studi di universitas Pasundan,” ujar Ketua Umum KMB UNPAS Prabu Reksa Dewo.

“Dengan adanya KMB UNPAS ini, orang-orang yang berasal dari kota/kabupaten bogor bisa punya tempat untuk bertukar cerita ketika sedang hidup di perantauan (kota kembang) maupun bisa saling tolong menolong satu sama lain ketika ada masalah apapun itu diperantauan,” terangnya.

“Semoga dengan adanya KMB UNPAS ini, bisa melahirkan calon-calon pemimpin terbaik untuk Bogor kedepanya. Karena bagi saya KMB UNPAS ini lebih dari sekedar SAUDARA, tapi KMB UNPAS ini adalah KELUARGA,” harapnya.

“Jiwa kekeluargaan akan saya tanamkan kepada seluruh pengurus yang dilantik pada periode 2022-2023, guna memperat pondasi internal organisasi KMB UNPAS itu sendiri,” pungkasnya.***

Editors Team
Daisy Floren