Kabar Baik! Akhirnya PJ Bupati Bogor Respon Jalan Ruksak yang Dikeluhkan Warga Pancawati Segera Diperbaiki 

Kabar Baik! Akhirnya PJ Bupati Bogor Respon Jalan Ruksak yang Dikeluhkan Warga Pancawati Segera Diperbaiki 

Smallest Font
Largest Font

JABARONLINE.COM - Akhirnya sebuah penderitaan warga Desa Pancawati, Kecamatan Caringin, Kabupaten Bogor mendapatkan respon baik dan segera usai. 

PJ Bupati Bogor, Asmawa Tosepu berjanji bakal perbaiki jalan hancur di Pancawati, Kecamatan Caringin, Kabupaten Bogor sebelum lebaran idul Fitri 1445 hijriah. 

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Kandati demikian disampaikan PJ 
Bupati Bogor, Asmawa Tosepu saat audiensi dengan perwakilan warga, tokoh masyarakat Caringin, pengurus HPKC (Himpunan Pengusaha Kecamatan Caringin) dan sejumlah pengurus Himpunan Pengusaha Pariwisata Pancawati dan sekitarnya (HP3S) pada Kamis sore (28/03/2024).

Demikian hal itu tersampaikan pada saat audiensi dengan warga dan pengusaha di Pancawati. 

Advertisement
Konten berbayar di bawah ini adalah iklan platform MGID. JABARONLINE.COM tidak terkait dengan pembuatan konten ini.
Scroll To Continue with Content

"Alhasil dari audiensi akan ada pemeliharaan jalan sebelum lebaran, kemudian revitalisasi dibagi dalam tiga tahap. Dimulai setelah lebaran untuk tahap satu," ujar PJ Bupati Bogor Asmawa Tosepu pada Kamis (28/3/2024).

Sementara itu, salah satu perwakilan warga Pancawati, Jefri mengatakan, Audiensi tersebut diikuti oleh perwakilan masyarakat, pengusaha, juga kepala desa. Kata dia, dirinya disambut baik oleh PJ Bupati Bogor. Asmawa Tosepu

"PJ Bupati ia telah merespond dengan baik usulan dari masyarakat Pancawati juga pengusaha untuk segera dibangun," katanya pada kesempatannya Kamis petang (28/03/2024).

Dalam audiensi itu, lanjut Jefri, disepakati untuk adanya perbaikan dan revitalisasi jalan rusak di Pancawati yakni. Revitalisasi dimulai setelah lebaran idul Fitri 1445 hijriah.

"Iya, jadi sebelum lebaran dilakukan penambalan dengan anggaran  pemeliharaan jalan agar tidak lagi terjadi kecelakan akibat jalan rusak Pancawati tersebut," jelasnya.

Lebih lanjut pria yang juga menjabat sebagai pengurus HPKC itu menuturkan, revitalisasi  akan dimulai setelah lebaran idul Fitri 1445 hijriah. 

"Jalan Pancawati tersebut akan dilanjutkan dengan revitalisasi tahap pertama, setelah lebaran akan dilakukan Tender jalan sepanjang 850 meter dengan anggaran 3,5 milyar," bebernya.

Kemudian selanjutnya untuk tahap kedua, akan dilanjutkan pada anggaran perubahan.

"Dilanjutkan pembanguan sepanjang 700 meter dan tahap tiga sepanjang 1,5 kilometer pada APBD 2025," jelasnya.

Hal senada dikatakan pengurus HPKC, Eko. ia menyampaikan, ada beberapa kesepakatan yang dihasilkan dari audiensi dengan PJ Bupati Bogor, Asmawa Tosepu di pendopo Bupati Kamis sore tadi. Diantaranya, pekerjaan Perawatan Jalan (Maintenance) yang 
akan dikerjakan UPT Jalan dan jembatan  yang sepanjang 3 kilometer.

"Hal itu seperti yang akan di mulai dari tanjakan Ciherang Satim RW 6 sampai dengan Gerbang perkebunan RW 12, dikerjakan sebelum lebaran," kata dia. 

Kemudian, kesepakatan berikutnya yakni, pengerjaan jalan lanjutan yang mangkrak. Kata dia, pengerjaan jalan 2023 yang tadinya dianggarkan 2,8 Milyar menjadi 3,5 Milyar.

"Sementara itu lelangnya akan dikerjakan setelah lebaran, kemudian satu bulan setelah lelang langsung dikerjakan," tuturnya.

Selain itu, kata dia dalam agenda audiensi tersebut juga, PJ Bupati Bogor ini meminta Kadis PUPR untuk membuat DED jalan sepanjang 3 kilometer. Sehingga pada tahun 2025 sudah bisa dikerjakan jalan sisanya yang belum direvitalisasi pada tahun 2024.

"Ya sepanjang 1.5 kilometer," ungkapnya.

PJ Bupati pun berterimakasih atas upaya dan langkah yang ditempuh oleh. Warga Masyarakat, Desa dan Muspika untuk mengambil langkah mengatasi permasalahan terkait penanganan jalan di Pancawati yang selama ini ruksak parah. 

"Tadi juga ia meminta agar apa yang sudah dibicarakan dan disepakati di dalam agenda audensi tersebut agar bisa diawasi dan di support pelaksanaanya di lapangan," pungkasnya.***

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Redaksi Author
Daisy Floren
Daisy Floren
Dede Surya Penulis