Kadisdik Jawa Barat Resmikan Gedung Kantor Cabang Dinas Wilayah l
BOGOR | JABARONLINE.COM – Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Provinsi Jawa Barat (Jabar) H. Dedi Supandi, S.STP., M.Si., meresmikan gedung Kantor Cabang Dinas Wilayah l yang di ketuai Drs. Dadang Sufyan Saifullah, M.Pd., bertempat di Kaumpandak jalan H. Mantik No 9 Kelurahan Karadenan Kecamatan Cibinong Kabupaten Bogor.
Dalam peresmian ini, H. Dedi Supandi menandatangani prasasti peresmian Kantor Cabang Dinas Wilayah I.
Dedi Supandi, S.STP., M.Si., Kadisdik Jawa Barat mengatakan, “Pertama akan dilakukan desentralisasi, dan Target saya semua KCD harus punya Kemandirian kantor, tidak menumpang atau mengontrak, dengan adanya kantor cabang ini dapat meningkatkan pelayanan terhadap tamu ataupun sekolah, Jadi apabila ada permasalahan terkait dengan sekolah di KCD I, bisa diselesaikan di kantor ini,” ujarnya.
“Di bawah Disdik Jabar yang ada gedung sendiri baru 10 KCD, Jadi tinggal 3 KCD lagi yang belum memiliki gedung kantor sendiri,” ungkapnya.
“Di Jawa Barat sudah ada sekitar 571 sekolah, jadi untuk melakukan percepatan pelayanan terhadap sekolah, Agar jumlah KCD di tambah lagi dari 13 menjadi 19 KCD,” jelasnya.
“Selamat kepada ketua KCD wilayah l atas gedung baru,semoga dapat bermanfaat, dengan adanya kantor cabang ini dapat meningkatkan pelayanan terhadap tamu ataupun sekolah,” tutupnya. (Acep Sanusi)