Kecamatan Jatiluhur Kabupaten Purwakarta Mengadakan Kegiatan Acara Memperingati Hari Santri Nasional
PURWAKARTA | JABARONLINE.COM – Dalam rangka menyambut Hari Santri Nasional yang jatuh pada 22 Oktober 2022, Camat Jatiluhur Endang Saepudin mengatakan, kegiatan Acara tersebut yang dihadiri oleh Jajaran Muspika para tokoh Agama ketua MUI para pemimpin Pesantren kepala desa dan para Pemuda. Rangkaian acara tersebut dengan mengadakan kegiatan Istigosah Pawai Obor dan Tausiyah,” ucapnya.
“Sesuai Edaran Bupati Purwakarta Ambu Ane, bahwa setiap Hari Santri, Kecamatan yang ada di Kabupaten Purwakarta agar melaksanakan dan memperingati Hari Santri Nasional,” terangnya.
Kegiatan bersama santri dan santriwati, serta menggelar Tausiyah Agama dan Pawai Obor di Kantor Kecamatan Jatiluhur Pada Jum’at (21/10).
Endang Saepudin Camat Jatiluhur mengatakan, bahwa dalam kegiatan yang kita laksanakan dalam rangka menyambut Hari Santri Nasional, mudah-mudahan dapat memberikan barokah bagi kita semua
“Selamat Hari Santri dan selamat menuntut ilmu di pesantren maupun di sekolah yang dapat berguna di dunia dan akhirat. Santri juga bisa menjadi Pemimpin, bisa menjadi Camat atau Bupati dan peminpin lainnya,” ujarnya.
“Semoga Santri dapat terus bersinergi dalam menjaga situasi Kamtibmas dan membangun bangsa Indonesia ke arah yang lebih baik lagi,” harapnya. (Diki/Mus)