Kejari Garut Akhirnya Periksa Ketua DPRD Garut, Sempat Beberapa Kali Mangkir

Kejari Garut Akhirnya Periksa Ketua DPRD Garut, Sempat Beberapa Kali Mangkir

Smallest Font
Largest Font

GARUT | JABARONLINE.COM – Setelah beberapa kali mangkir dari panggilan Kejaksaan Negeri Garut, Ketua DPRD Garut, Euis Ida Wartiah, yang pada periode tahun 2014-2019 menjabat sebagai anggota DPRD memenuhi panggilan penyidik Kejaksaan Negeri Garut, pada Selasa (9/3/2021).

Rekan-rekan awak media yang sudah menunggu sejak pagi, tidak bisa langsung mewawancarai Ketua DPRD Garut. Solanya, beredar informasi pemeriksaan sudah dilakukan pada Senin (8/3/2021). Namun, saat setelah meninggalkan gedung Kejari yang berada di Jalan Merdeka, informasi pemeriksaan sudah selesai, bahkan saat hendak keluar sang Ketua DPRD di kawal pihak securty.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Baca Juga : Ketua Kadin Garut : Hentikan Pembangunan Revitalisasi Bagendit

Euis Ida Wartiah yang saat ini menjabat sebagai Ketua DPRD Garut, diperiksa sebagai saksi kasus dugaan tindak pidana korupsi dana BOP, Anggaran Reses dan Anggaran Pokir, yang terjadi di lingkungan DPRD Garut tahun 2014-2019.

Advertisement
Konten berbayar di bawah ini adalah iklan platform MGID. JABARONLINE.COM tidak terkait dengan pembuatan konten ini.
Scroll To Continue with Content

Selai memeriksa Euis Ida Wartiah, penyidik juga kembali memeriksa mantan anggota DPRD Garut, Endang Kahfi terkait penyelewangan anggaran reses.

Kasi Pidsus Kejaksaan Negeri Garut, Dany Marinca, membenarkan adanya pemeriksaan mantan anggota DPRD Garut, bernama Endang Kahfi. “Ya betul, ada pemeriksaan beberapa anggota DPRD Garut,” ucapnya singkat.

Diketahui Euis Ida Wartiah, sempat beberapa kali mangkir saat dipanggil pihak Kejaksaan Negeri Garut. Bahkan, pihak penyidik tersinggung dengan perilaku yang diperlihatkan Ketua DPRD Garut.

Bahkan dengan perilaku yang seakan-akan menyinggung lembaga Kejaksaan, Kasi Pidus Dany Marinca akan menjemput paksa sesuai dengan aturan hukum.

Reporter : Atu Restu F

Editors Team
Daisy Floren