Kepala Mts Negeri 4 Bogor Berharap Terselenggaranya Pendidikan Paripurna di Tingkat Madrasah
KAB. BOGOR | JABARONLINE.COM – Madrasah Tsanawiyah Negeri 4 Bogor (Mts N 4 Bogor) menggelar Wisuda dan pelepasan peserta didik kelas IX pada Rabu, 14 Juni 2023.
Sebanyak 302 siswa/i mengikuti prosesi wisuda, dengan konsep acara Back To Natur (Kembali Ke Awal) dilaksanakan di Lapangan Mts Negeri 4 Bogor Kecamatan Cariu Kabupaten Bogor.
Mengusung Tema, “Tuntut Ilmu Setinggi Mungkin, Tidak Ada Pengetahuan yang Sia-Sia” dihadiri langsung Kakankemenag Kabupaten Bogor.
Kakankemenag Kabupaten Bogor H. Syukri Ahmad Fanani membuka langsung Acara Wisuda dan pelepasan peserta didik kelas IX Mts Negeri 4 Bogor mewakili kepala Departemen Agama Kabupaten Bogor.
Turut hadir Ketua komite Mts Negeri 4 Bogor, Pengawas Pembina Tingkat Madrasah, Babinkamtibmas, Babinsa dan tamu undangan lainnya hadir menuhi undangan.
Kepala Mts Negeri 4 Bogor Drs. H Enur Nurdin, M.Pd, berharap agar Mtsn 4 Bogor dapat memenuhi terselenggaranya pendidikan yang paripurna.
“Madrasah bisa memenuhi segala harapan masyarakat terhadap terselenggaranya pendidikan yang paripurna,” ungkapnya.***