Ketua Bawaslu Indramayu Lantik  93 Anggota PANWASLUCAM Se- Kabupaten Indramayu

Ketua Bawaslu Indramayu Lantik  93 Anggota PANWASLUCAM Se- Kabupaten Indramayu

Smallest Font
Largest Font

JABARONLINE.COM - Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati serentak se Indonesia tahun 2024.

Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten lndramayu, menggelar acara Pengukuhan dengan melakukan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah terhadap 93 Anggota Panitia Pengawas Pemilihan Umum Kecamatan (Panwaslucam) se- Kabupaten lndramayu.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Sebelum ke 93 Anggota Panitia Pengawas Pemilihan Umum Kecamatan (Panwaslucam) se-Kabupaten Indramayu ini dilantik dan diambil sumpahnya oleh Ketua Bawaslu Kabupaten lndramayu mereka terlebih dahulu menandatangani surat Fakta Integritas yang disaksikan oleh seluruh tamu undangan yang hadir.

Acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah terhadap 93 Anggota Panitia Pengawas Pemilihan Umum Kecamatan (Panwaslucam) ini dihadiri oleh Ketua Bawaslu Indramayu beserta Anggotanya, Ketua Komisi Pemilahan Umum Kabupaten lndramayu serta Anggota.

Advertisement
Konten berbayar di bawah ini adalah iklan platform MGID. JABARONLINE.COM tidak terkait dengan pembuatan konten ini.
Scroll To Continue with Content

Pada kesempatan tersebut Bupati Indramayu Nina Agustina berhalangan hadir, karena ada kegiatan Partai PDIP di Jakarta, Ketua Pengadilan negeri Indramayu, Kajari Indramayu, Kapolres lndramayu, Dandim 0616 Indramayu, Camat se- Kabupaten lndramayu dan puluhan Anggota Panwaslucam se- Kabupaten lndramayu. Acara tersebut berlangsung di Hotel MM Indramayu, Jum’at (24/05/2024).

Dikatakan Ketua Bawaslu Kabupaten lndramayu, Ahmad Tabroni, untuk para Anggota Panitia Pengawas Pemilihan Umum Kecamatan ( Panwaslucam) se- Kabupaten lndramayu yang baru dilantik dan diambil sumpahnya hendaknya bisa langsung mereka melakukan tahapan Pilkada 2024, karena hal ini sudah berjalan disamping itu pula Panwaslucam juga secepatnya melakukan perekrutan Anggota di tingkat Pengawas Kelurahan dan Desa, (PKD) yang harus segera disiapkannya sebanyak 317 PKD se-Kabupaten Indramayu.

Ketua Bawaslu Kabupaten lndramayu Ahmad Tabroni berharap, tentunya sebagai catatan bagi kami bahwa dinamika dalam Pilkada tentunya berbeda dengan Pileg maupun Pilpres, karena dalam kontestasi Pilkada ini hanya diikuti oleh beberapa pasangan Bupati dan Wakil Bupati saja.

"Agar teman teman Panwaslucam se Kabupaten lndramayu agar bisa bekerja secara maksimal dengan mengedepankan integritas dan profesionalitas dalam ruang kerja pengawasan," jelas Ahmad Tabroni.

Sementara itu PLT Kepala Kesbangpol Kabupaten lndramayu Teguh Budiarso yang mewakili dan membacakan sambutan Bupati Indramayu menuturkan kepada 93 Anggota Panitia Pengawas Pemilihan Umum Kecamatan (Panwaslucam) yang baru dilantik dan diambil sumpahnya, mengucapkan selamat bekerja dan tetap semangat dalam menjalankan tugas nya dengan baik, bekerja sungguh-sungguh, kredibel dan tetap menjaga kode etik sebagai penyelenggara Pemilu.

Ditegaskan Bupati Indramayu, tugas Panwaslucam secara berjenjang kebawah adalah mengawasi serta mengontrol dan mencegah pelanggaran penegakan demokrasi dari, oleh dan untuk rakyat yang berkaitan dengan penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah di Kabupaten lndramayu.

Ditambahkan Bupati Indramayu Nina Agustina, integritas Panwaslucam menjadi sangat krusial karena Panwaslucam memiliki tanggungjawab yang besar untuk memastikan bahwa sesuai Undang-undang yang berlaku.
Disamping itu menjadi Pengawas harus solid demi menjaga kelembagaan Bawaslu, karena Panwaslucam-lah yang menjadi tangan tangan Bawaslu dalam mengawasi Pilkada Kabupaten lndramayu tahun 2024 ini.

Nina Agustina mengajak kepada seluruh penyelenggara Pemilu dan seluruh elemen masyarakat untuk senantiasa berkomitmen dan berperan aktif menjaga kondusifitas selama berjalan nya Pilkada di Kabupaten lndramayu agar berjalan lebih baik dan aman.

(Taryam)

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Redaksi Author