Ketua NPCI Depok Terpilih Diharapkan Bisa Tingkatkan Kekompakan Atlet

Ketua NPCI Depok Terpilih Diharapkan Bisa Tingkatkan Kekompakan Atlet

Smallest Font
Largest Font

DEPOK | JABARONLINE.COM – Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata (Disporyata) Kota Depok mendukung penuh kegiatan Musyawarah Olahraga Kota (Musorkot) III Tahun 2020 yang dihelat National Paralympic Committee Indonesia (NPCI) Kota Depok. Ketua terpilih yang baru, diharapkan mampu meningkatkan soliditas atau kelompakan para atletnya.

Kepala Disporyata Kota Depok, Wijayanto mengungkapkan, suatu tim atau organisasi yang berkualitas akan berdampak positif terhadap keberlangsungan hidup atlet. Termasuk dengan prestasi yang diraih.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Baca Juga : Bupati Bogor Minta Para Calon Kepala Desa Untuk Siap Menang dan Siap Kalah

“Kami berharap ketua terpilih nantinya harus membuat program kerja yang berorientasi kepada prestasi atlet, diimbangi dengan soliditas tinggi dari semua elemen NPCI Kota Depok,” ujarnya kepada berita.depok.go.id, di Hotel Bumi Wiyata, Minggu (20/12/20).

Advertisement
Konten berbayar di bawah ini adalah iklan platform MGID. JABARONLINE.COM tidak terkait dengan pembuatan konten ini.
Scroll To Continue with Content

Dalam mendukung prestasi para atlet di NPCI Kota Depok, lanjut Wijayanto, tahun depan pihaknya akan memberikan dana hibah sebesar Rp 500 juta. Dana tersebut bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD).

Ditempat yang sama, Ketua NPCI Kota Depok periode 2015-2020, Asep Widijaya menyambut baik bantuan yang diberikan setiap tahunnya dari Pemkot Depok. Dana tersebut, imbuhnya, digunakan untuk pembinaan atlet dan keperluan selama mengikuti kejuaraan.

Dirinya menyebut, hingga saat ini total ada 53 atlet yang terdaftar di NPCI Kota Depok. Mereka tersebar di sembilan cabang olahraga. Di antaranya renang, atletik, tenis meja, goal ball, tenis lapangan kursi roda, angkat berat, bulutangkis, catur, dan panahan.

“Kami ingin atlet harus disiplin dan banyak berlatih. Tanpa latihan kecil kemungkinannya untuk meraih prestasi. NPCI akan terus mendorong prestasi para atlet,” ucapnya.

Red

Editors Team
Daisy Floren