KH.Agus Salim,LC : Meminta Agar Semua Pihak Turun Tangan Atasi Masalah Banjir Yang Ada di Pusat Kota Cibinong
CIBINONG KABUPATEN BOGOR | JABARONLINE.COM – Dalam kurun waktu setahun ini sudah empat kali Hotel Sayaga Wisata dan perumahan Mutiara Hijau Residance yang berlokasi di jalan tegar beriman lingkungan RW 09 Kelurahan Pakansari Kecamatan Cibinong Kabupaten Bogor terendam banjir dengan ketinggian minimal sepinggang orang dewasa.
Akibat dari terdampak bencana banjir, warga pun kerap dievakuasi ke tempat yang lebih aman, sarana ibada, pos security hingga rumah sanak saudara mereka.
Sejak kemarin malam BPBD Kabupaten Bogor dan Damkar kabupaten Bogor sedang melakukan penyedotan air di halaman Hotel Sayaga Wisata, dengan tujuan menyurutkan air, agar gorong-gorong menuju Setu bantenan terlihat.
Hal tersebut mendapat perhatian khusus dari Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bogor, KH. Agus Salim.saat turun ke lokasi dengan di dampingi Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bogor,Dr.Rusliandy, S.STP,M.SI,ME Camat Cibinong, Masturo,S.Sos Lurah Pakansari, Aiptu Dwi Budi Bimas Pakansari,Selasa (16/8/2022).
KH.Agus Salim meminta semua pihak untuk bersinergi menyelesaikan banjir yang sedang terjadi. sekaligus mencari solusi pencegahan kedepan dan evaluasi berbagai hal terkait berbagai pembangunan yang mungkin berdampak terjadinya banjir di pemukiman sekitar pakansari tersebut,” ujar KH. Agus Salim
Politisi dari Fraksi PKS ini menjelaskan, irigasi dan gorong-gorong dihalaman Hotel Sayaga Wisata yang menjadi penyebab banjir tersebut. Selain ada sumbatan di gorong gorong, ada irigasi yang terputus hingga air dari pemukiman bermuara di Halaman Hotel milik Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) tersebut,”jelasnya.
“Saya sebelum berangkat paripurna tadi meninjau dulu gorong gorong yang ada di halaman Hotel Sayaga Wisata. Karena semua air dari arah dipemukinan terpusat di halaman hotel sayaga wisata tersebut karena ada sumbatan,”ujarnya.
KH.Agus Salim meminta agar ada eksen secepatnya. Dengan adanya sumbatan maka harus membongkar irigasi yang ada di Tegar Beriman tersebut karena terhambatnya gorong gorong yang ada disamping Hotel Sayaga Wisata yang memang sampai sekarang belum ada perkembangan yang ril untuk bisa mengurangi volume air yang ada.
“Karena ini hampir satu pekan. Kemudian volume air turun gak seberapa, lalu ketika hujan turun air naik lagi dan menyebabkan kanjir. Kalaupun harus membongkar irigasi dan gorong-gorong tentu harus tetap memperhatikan alur lalulintas jangan sampai teganggu,” ujarnya.
“Ada modifikasi lah kalau memang harus membongkar irigasi, mungkin dibawah taman, mumpung tamannnya belum dibangun dan bisa dibongkar. Dipastikan juga dibawah tidak ada hambatan terkait dengan sumbatan material khususnya irigasi atau gorong gorong yang tertutup,” pintanya.
“Saya berharap kepada berbagai intitusi agar mengambil langkah cepat, jangan sampai jadi permasalahan yang tidak nyaman khususnya berada di tengah kota cibinong ini. Kami juga sudah sampaikan ke Sekda agar segera di ambil tindakan solusi,” tutupnya.
Sampai dengan pukul 19 : 15 Wib tim BPBD Kabupaten masih melakukan penyedotan air, (Acep Sanusi)