Kolaborasi Dosen Prodi Kimia dan Matematika Universitas Pakuan dalam Penguatan Kemampuan 4C Melalui Sosialisasi Pentingnya Vitamin Pada Anak

Kolaborasi Dosen Prodi Kimia dan Matematika Universitas Pakuan dalam Penguatan Kemampuan 4C Melalui Sosialisasi Pentingnya Vitamin Pada Anak

Smallest Font
Largest Font

JABARONLINE.COM – Dosen, mahasiswa dan laboran dari FMIPA Universitas Pakuan kembali lagi melaksanakan pengabdian kepada masyarakat untuk sharing ilmu berkat dukungan Hibah Dana Internal LPPM Universitas Pakuan. Kali ini mitra yang menjadi lokasi pengabdian kepada masyarakat adalah SD Negeri Pengadilan 02 Kota Bogor, Kamis, 29 September 2022.

Ada dua tahapan di dalam kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat yang dilakukan oleh dosen FMIPA Universitas Pakuan. Tahapan pertama pengabdian kepada masyarakat yang merupakan kolaborasi dosen prodi kimia dan matematika ini adalah pemberian sosialisasi pentingnya vitamin oleh dosen kimia UNPAK yaitu Ibu Dr. Eka Herlina, M.Pd. kepada orang tua siswa, guru, dan siswa. Tahapan selanjutnya adalah Pengajaran  operasi bilangan bulat dengan alat peraga chip bilangan bulat oleh dosen matematika UNPAK, yaitu Ibu Isti Kamila, S.Pd., M.Si.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Sosialisasi vitamin yang dipaparkan oleh Ibu Dr. Eka Herlina, M.Pd. berupa penjelasan mengenai jenis vitamin, manfaat tiap vitamin, dan makanan yang mengandung vitamin. Selain itu, Ibu Dr. Eka Herlina, M.Pd. juga menjelaskan kaitan vitamin dengan penguatan kemampuan 4C. Para guru dan orang tua antusias menyimak penjelasan Ibu Dr. Eka Herlina, M.Pd.  Sosialisasi yang diberikan ini  memliki tujuan supaya orang tua dan guru bisa memperhatikan makanan yang dimakan siswa sehingga siswa fokus belajar dan menguatkan kemampuan 4C siswa.

Setelah sosialisasi, dosen Prodi Matematika Universitas Pakuan, Ibu Isti Kamila, S.Pd., M.Si. memberikan pengajaran matematika yang asyik dan menyenangkan. Ibu Isti Kamila, S.Pd., M.Si. mengajarkan operasi bilangan bulat menggunakan alat peraga chip bilangan bulat. Siswa dibagi menjadi 4 kelompok yang terdiri atas 4 orang siswa dan masing-masing dibagikan chip bilangan bulat. Ibu Isti Kamila, S.Pd., M.Si. memberikan contoh penggunaan alat peraga dan siswa mengamatinya kemudian siswa menggunakan alat peraga tersebut secara berkelompok untuk menyelesaikan masalah. Kemampuan 4C siswa pun diasah pada saat kegiatan ini karena Ibu Isti Kamila, S.Pd., M.Si. memberikan pertanyaan-pertanyaan sehingga memancing siswa untuk menyimpulkan konsep perhitungan bilangan bulat yang benar.

Advertisement
Konten berbayar di bawah ini adalah iklan platform MGID. JABARONLINE.COM tidak terkait dengan pembuatan konten ini.
Scroll To Continue with Content

Gambar 3. Ibu Isti Kamila, S.Pd., M.Si. mengajarkan operasi bilangan bulat menggunakan alat peraga chip bilangan bulat. ***

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Hokage Author