Kominfo Jabar : Kunjungi Pemda Kab Garut
GARUT, JABARONLINE. COM -Pemerintah Daerah Kabupaten Garut mendapat kunjungan dari Dinas Komunikasi dan Informatika Jawa Barat dalam rangka receking kesiapan command center atau CC yang berlokasi di Kompleks Pendopo Garut, Jumat (27/12/2019).
Kadiskominfo Jabar Hening Widyatmoko mengatakan, teknologi informasi sudah menjadi tuntutan jaman, dan harus dipergunakan pemerintah yang memang tugas utamanya adalah melayani masyarakat, seperti halnya command center atau CC yang ada di kabupaten Garut ini,dan tidak bisa dihindari lagi teknologi informasi ini sudah menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan kita sehari-hari. Semua orang bisa mengakses internet untuk berbagai keperluan,” ujarnya.
Lanjut Hening, penyediaan command center selain untuk membantu kinerja pemerintah, juga harus dapat menghadirkan kemudahan bagi masyarakat,kemudahan itu paling tidak dalam bentuk penyediaan informasi yang lengkap dan akurat yang dibutuhkan masyarakat selama ini,pembangunan Command Center itu akan dilakukan secara bertahap sejak 2019 hingga tahun 2023 mendatang. Pungkasnya
Di sisi lain bahwa bantuan dari Pemprov Jabar, dalam hal ini melalui Dinas Kominfo Jabar. Saat ini sudah ada di tingkat Provinsi Jabar. Sementara di tingkat daerah , sudah mulai dibangun antara lain di Kabupaten Indramayu, Kota Cirebon, Kabupaten Garut dan Kabupaten Pangandaran. Di Garut sendiri terlihat sudah siap diresmikan,” ucap Hening.
Masih kata Hening keberadaan Command Center sangat strategis karena menjadi lokasi untuk koordinasi antara pemerintah provinsi dengan kabupaten dan daerah, serta sebaliknya. Koordinasi dibutuhkan untuk memperoleh informasi lengkap sehingga dapat mengambil keputusan strategis atas segala permasalahan yang muncul.Diharapkan akan terwujud interkonektivitas yang baik antara daerah di Jawa Barat, yang berujung pada meningkatnya inovasi menuju Jabar Juara lahir dan batin,” tuturnya.
Sementara itu, Kadiskominfo Garut Muksin mengatakan, merupakan suatu kebanggan tersendiri dengan adanya Command Center ini, apalagi sekarang ini mendapat kunjungan receking Kadiskominfo Jabar Bapak Hening Widyatmoko.
“Command center merupakan media baru yang digunakan untuk menyajikan semua data tapi dalam satu lokasi. Command center juga menyajikan semua data yang dibutuhkan oleh pimpinan untuk memantau kinerja dari setiap perangkat daerah,” tutur Muksin.
Ditambahkan Muksin, Command Center ini untuk mewujudkan pemerintahan yang bersih, akuntabel dan efektif yang berorientasi pada pelayanan publik berkualitas menuju Jabar Juara lahir dan batin.
Muksin menyampaikan bahwa selain sebagai monitoring room (ruangan monitor), command center sangat membantu dalam mempermudah jalannya meeting dan koordinasi antar bidang, dan dapat membantu memastikan setiap keputusan penting, respon dan aksi yang diambil adalah seakurat mungkin, sesuai data yang ada.
“Command center sangat penting bagi kantor instansi pemerintahan maupun perusahaan-perusahaan yang memerlukan manajemen krisis,” pungkasnya.
Rombongan dipimpin oleh Kadiskominfo Jabar Hening Widyatmoko didampingi Kepala Bidang e-Goverment Kominfo Jabar Dian Istanti, dan diterima langsung oleh Kadiskominfo Garut Muksin, Sekdiskominfo Diar Cahdiar, Kabid e-Goverment Diskominfo Garut Asep Nugraha, Kabid Pengelolaan Informasi dan Kehumasan Diskominfo Garut Ricky Rizki Darajat dan para Kasi Diskominfo Garut.
Red : B1