Komunitas Perias Pantura (MUA), Sukses Gelar Workshop Perdana di Gaia Asri Hotel

Komunitas Perias Pantura (MUA), Sukses Gelar Workshop Perdana di Gaia Asri Hotel

Smallest Font
Largest Font

JABARONLINE.COM - Komunitas para perias wajah/ pengantin di wilayah Pantura atau MUA mengadakan workshop di Hotel Gaia Asri Pamanukan Subang,  acara tersebut sangat disambut antusias, terbukti kursi undangan yang sekitar 80 tempat duduk penuh tak bersisa. 

Kegiatan tersebut mengundang narasumber kondang, yaitu Yudha Permana, acara berlangsung dari jam 8 pagi hingga 5 petang, Rabu, 13 Desember 2023.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Menurut ketua panitia acara, Hj. Elly, acara ini sengaja diselenggarakan karena banyaknya aspirasi dari anggota komunitas. 

Suasana saat workshop berlangsung.

“Jujur pada awalnya, hanya kumpulan-kumpulan biasa. Namun dirasa semakin hari jumlah anggota semakin banyak dan semakin luas," katanya.

Advertisement
Konten berbayar di bawah ini adalah iklan platform MGID. JABARONLINE.COM tidak terkait dengan pembuatan konten ini.
Scroll To Continue with Content

" Alhamdulillah cukup sukses acara hari ini, tentunya kita tak berhenti sampai sini akan ada even-even selanjutnya,” jelasnya.

Sedangkan narasumber yang memang dikenal sebagai Profesional Make-Up Artist, Yudha Permana, menjelaskan, bahwa acara hari tersebut adalah gelaran perdana di wilayah Pantura dan Subang Raya. 

"Sengaja kami undang sebagai sponsorship acara ialah dari LT Pro, karena memang selain sebagai ambassador, kita ingin LT Pro ingin terlibat langsung dalam pengembangan skill para perias di wilayah pantura,” katanya.

"Tentunya dengan semakin diminatinya profesi perias, akan membuka banyak bidang usaha yang terkait seperti kosmetik, busana, sewa gedung maupun entertainment," terangnya.

Selaku penyelenggara LT Pro melihat respon yang cukup baik, tak tertutup akan kembali menjadi sponsor gelaran berikutnya. Salah satu peserta, Neni, menyambut hangat gelaran workshop tersebut. 

“Duh, berasa diakui profesi kami sebagai perias dan tentunya akan meningkat skill. Terbukti dengan banyak informasi maupun ilmu baru, akan semakin memperbanyak variasi skill kami,” tutur Neni.

(H. Ibra)

Editors Team
Daisy Floren