Lewat Event Sukabumi Expo 2023, Dimas PU Kabupaten Sukabumi Pamerkan Sejumlah Foto Hasil Pembangunan Inprastruktur

Lewat Event Sukabumi Expo 2023, Dimas PU Kabupaten Sukabumi Pamerkan Sejumlah Foto Hasil Pembangunan Inprastruktur

Smallest Font
Largest Font

JABARONLINE.COM – Dinas Pekerjaan Umum atau PU Kabupaten Sukabumi memamerkan sejumlah foto hasil pembangunan insfrastruktur yang telah dilakukan selama satu tahun ini dalam event Sukabumi Expo 2023 di kawasan Lapang Canghegar, Kecamatan Palabuhanratu, 13-17 September 2023.

Terlihat dalam stan, sejumlah foto dokumentasi kegiatan pembangunan jembatan Cibuni hingga pembangunan jalur Lingkar Utara Cinumpang. Tak hanya itu miniatur jembatan kedua proyek yang dibangun PU itu juga ditampilkan.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

“Yang dipamerkan di stan itu hasil pembangunan yang sudah diselesaikan hingga rencana-rencana peningkatan SDM,” ujar Kepala Dinas PU Kabupaten Sukabumi Asep Japar Kamis (14/9/2023).

Selain itu dalam stan juga dipasang fasilitas Photo booth 360 derajat yang bisa dinikmati pengunjung secara gratis. Sekedar informasi, photo booth 360 adalah mesin otomatis yang memungkinkan seseorang atau kelompok grup untuk mengabil gambar dengan angle 360 derajat. Gambar yang ditampilkan juga berupa boomerang (gambar yang bergerak-gerak).

Advertisement
Konten berbayar di bawah ini adalah iklan platform MGID. JABARONLINE.COM tidak terkait dengan pembuatan konten ini.
Scroll To Continue with Content

“Itu (photo booth 360 derajat) sebagai salah satu pelengkap agar stan ini hidup,” pungkas pria yang akrab disapa Asjap tersebut.***

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Redaksi Author