Mahasiswi Perbankan Syariah Universitas Djuanda Bogor Melaksanakan Kegiatan Islamic Banking Kepada Siswa dan Siswi SMK Amaliah 2 Ciawi Bogor Program Studi Perbankan Syariah

Mahasiswi Perbankan Syariah Universitas Djuanda Bogor Melaksanakan Kegiatan Islamic Banking Kepada Siswa dan Siswi SMK Amaliah 2 Ciawi Bogor Program Studi Perbankan Syariah

Smallest Font
Largest Font

BOGOR | JABARONLINE.COM – Dalam kegiatan Praktik Kerja Lapangan yang dilaksanakan oleh Program Studi Perbankan Syariah Universitas Djuanda Bogor. Risma Risdiani melaksanakan kegiatan sosialisasi Islamic Banking kepada siswa dan siswi SMK Amaliah 2 Ciawi prodi Perbankan Syariah, sosialisasi tersebut dilaksanakan via zoom meeting karena menghindari penyebaran virus covid 19.

Kegiatan tersebut membahas berbagai tema yang berhubungan dengan perbankan syariah, dengan tujuan sebagai edukasi kepada siswa dan siswi SMK Amaliah 2 Ciawi Bogor Prodi Perbankan Syariah agar dapat terus menambah dan menggali kompetensi keahlian perbankan.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Sosialisasi dengan tema “ Kunci Menjadi Bankir Yang Berkompetensi” dilaksanakan 3 kali pertemuan selama bulan Juni 2021, dimana pertemuan pertama membahas tema mengenai sumberdaya manusia di era globalisasi yang mencakup tentang bagaimana menjadi SDM yang andal di era yang semakin berkembang dan apa yang seharusnya dimiliki oleh seorang Bankir, Sabtu, (12/6/ 2021).


Pada pertemuan kedua, sosialisasi dilaksanakan dengan tema Finansial Teknologi yang mencakup mengenai jasa layanan yang disediakan perbankan untuk mempermudah nasabah dalam bertransaksi.

Advertisement
Konten berbayar di bawah ini adalah iklan platform MGID. JABARONLINE.COM tidak terkait dengan pembuatan konten ini.
Scroll To Continue with Content

Pada pertemuan ketiga, tema yang dibahas adalah Resiko Reputasi, materi ini membahas mengenai hal apa saja yang dapat merusak naman baik perbankan, bagaimana SDM menjaga nama baik bank dan apa saja cara yang harus dilakukan agar resiko reputasi tetap dalam keadaan baik.

Bapak Gilang Gumilar, S.E.I., sebagai ketua Prodi Perbankan Syariah SMK Amaliah Ciawi sangat mendukung dan juga menuturkan, bahwa kegiatan sosialisasi ini menjadi momentum dan menjadi kegiatan positif untuk menambah semangat dan pengetahuan siswa dan siswi.

Risma Risdiani sebagai pelaksana menyampaikan semoga dengan terlaksansanya kegiatan sosialisasi ini dapat menjadikan siswa dan siswi SMK Amaliah 2 Ciawi Bogor Prodi Perbankan Syariah menjadi untuk melihat peluang kerja dimasa depan dengan terus menambah pengetahuan dan melatih kemampuan diri untuk menjadi Bankir yang andal dan berkompetensi.

Reporter : Sep

Editors Team
Daisy Floren