Mengusung seni Islami! ‘Kampung Ramadhan’ Mewadahi Para Seniman Remaja Sumedang
SUMEDANG | JABARONLINE.COM – Bulan suci Ramadhan 1443 H adalah bulan yang penuh berkah khususnya bagi muslim.
Tak terlepas dari semua rangkaian kegiatan yang diselenggarakan bertemakan Ramadhan, umumnya yang telah terselenggara adalah ‘Kampung Ramadhan’ yang disponsori oleh BJB Sumedang, Bank Sumedang, Baznas dan Masjid Agung Sumedang.
Dan kegiatan ini dibuka secara langsung oleh Dr. H. Dony Ahmad Munir, S.T., M.M, selaku Bupati Sumedang.
Terlihat di halaman tempat Masjid Agung berdekatan dengan alun-alun Sumedang, berbagai kegiatan yang diselenggarakan para pemuda remaja mesjid yang tergolong organisasi IRMA (Ikatan Remaja Masjid Agung) menunjukan eksistensi bagi para remaja islam.
Melalui wawancara Tim media Jabaronline.com kepada kang Binar salah satu penanggung jawab kegiatan, serta merupakan ketua dari organisasi IRMA (Ikatan Remaja Masjid Agung), mengatakan, “Jadi kegiatan Kampung Ramadhan ini sering di selenggarakan oleh organisasi kami setiap tahun dan sempat vacum dua tahun kebelakang karena Covid, dan alhamdulillah di tahun ini kegiatan acara bisa berjalan kembali,” ujar Binar.
“Dan acara kita target sebulan penuh dari tanggal 16 April 2022 sampai 03 Mei 2022, khususnya kami mewadahi para seniman remaja Islami yang dalam konteks menampilkan seni Islami contoh musik gambus,nasyid, akustik dengan lagu religi hingga festival bedug serentak,” terangnya.
“Tidak hanya penampilan para seniman saja yang kami mawadahi, tetapi dikegiatan ini kami membuka peluang tempat untuk para wirausaha yang ingin membukan stan bazar untuk mempromosikan dan berjualan di area acara kegiatan ini tepatnya di halaman Masjid Agung Sumedang,” lanjutnya.
“Dalam kegiatan ‘Kampung Ramadhan’ ini yang mengagungkan Bulan suci, seluruh rekan organisasi IRMA dan para sponsor berharap memberikan dampak positif bagi masyarakat Sumedang Khususnya,” pungkasnya. (Reval)