Miris! Warga Cantigi Wetan Daftar Pasang Instalasi PDAM Unit Arahan Tak Diberi Bukti Pembayaran dan Sudah Dua Bulan Tak Kunjung Dipasang
JABARONLINE.COM - Keluhan dari masyarakat Desa Cantigi Wetan Kecamatan Cantigi Kabupaten Indramayu terkait pemasangan PDAM di Unit Arahan yang sudah berjalan dua bulan sampai saat ini belum terpasang, entah ada kendala atau persoalan apa di PDAM Unit Arahan tersebut.
Yang lebih heranya lagi Calon konsumen atau pelanggan PDAM tersebut sudah membayar lunas kepada pihak PDAM Unit Arahan, dengan jumlah sebesar Rp.3.575.000.00., (Tiga juta lima ratus tujuh puluh lima ribu rupiah).
"Saya sudah Mendaftar lebih dari dua bulan, tak kunjung dipasang juga dan saya tidak dikasih bukti Kwitansi. Ada juga minggu kemarin ada petugas PDAM ke rumah hanya Survei," jelas Eli Pada Wartawan, Kamis,18/07/2024.
Menanggapi keluhan dari masyrakat Desa Cantigi Wetan, kami dari Tim awak media mendatangi Kantor PDAM Unit Arahan.
Cp tidak ada di kantor menurut keterangan Stafnya lagi kelapangan, namun Tim awak media mencoba menghubungi pihak PDAM melalui telepon seluler.
"Nggak Ada warga Cantigi yang hendak memasang Sambungan PDAM, sudah dua bulan Belum dipasang dan sudah membayar Rp.3.575.000.00," terangnya.
"Untuk tahun ini ada perbup yang mengatur tentang pemasangan baru, Instalasi kilometer PDAM Sampai ke samping rumah. Sedangkan pipa jatahnya cuma 4 meter, sementar rumah bu Eli dari Pipa ke rumah jaraknya 15 meter sisanya harus beli sendiri," kata Cp.
"Pemasangan baru yang diatur resmi oleh PDAM Pusat Rp.2.900.000.00., lalu bu Eli bayar ke saya Rp. 3.575.000.00., Berarti sisanya untuk bayar kekurangan Pipa, adapun mengenai bu Eli dari bulan kemarin sudah saya tawari tapi tidak pernah datang ke Unit PDAM arahan. Kalau sekarang minta dipasang sudah telat tidak ada pemasangan bisa juga bulan depan," jelas Cp
(Mahmudin)