Opening Kelompok 4 PLP Magang IUQI Bogor X SMA Negeri 1 Cibungbulang

Opening Kelompok 4 PLP Magang IUQI Bogor X SMA Negeri 1 Cibungbulang

Smallest Font
Largest Font

JABARONLINE.COM - Kelompok 4 PLP Magang Institut Ummul Quro Al-Islami Bogor telah berhasil melaksanakan opening atau pembukaan Pengenalan Lapangan Persekolahan (PLP) Magang di SMA Negeri 1 Cibungbulang pada Rabu, 04 Oktober 2023.

Pengenalan Lapangan Persekolahan yang selanjutnya disingkat PLP ialah proses pengamatan/observasi dan pemagangan yang dilakukan mahasiswa Program Sarjana Pendidikan untuk mempelajari aspek pembelajaran dan pengelolaan pendidikan di satuan pendidikan. 

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Magang merupakan kulminasi dari seluruh pendidikan yang telah dialami oleh mahasiswa di Institut Ummul Quro Al-Islami Bogor, maka magang dapat diartikan sebagai suatu program yang merupakan ajang pelatihan untuk menerapkan berbagai pengetahuan, sikap, dan keterampilan dalam rangka pembentukan sarjana yang berkarakter, berilmu, berwawasan serta profesional. Dengan demikian, magang adalah program yang mempersyaratkan kemampuan aplikatif dan terpadu dari seluruh pengalaman belajar sebelumnya ke dalam program pelatihan berupa kinerja yang berkaitan dengan kompetensi keilmuan.

Ameliawati Ketua Kelompok 4 PLP Magang mengatakan dalam sambutannya, bahwa adanya kegiatan PLP Magang ini merupakan salah satu bentuk dari implementasi dari teori-teori yang sudah kami dapatkan di bangku kuliah, kemudian akan kami terapkan atau akan kami implementasikan di SMA Negeri 1 Cibungbulang khususnya pada ranah Bimbingan dan Konseling. Karena itu kami meminta arahan serta bimbingannya kepada kami agar mampu menjalankan PLP Magang ini dengan sebaik mungkin dan bisa lebih bermanfaat bagi SMA Negeri 1 Cibungbulang dan menambah pengalaman bagi kami sendiri.

Advertisement
Konten berbayar di bawah ini adalah iklan platform MGID. JABARONLINE.COM tidak terkait dengan pembuatan konten ini.
Scroll To Continue with Content

Nuraini Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Kelompok 4 PLP Magang menyampaikan dalam sambutannya bahwa semoga dengan adanya PLP Magang ini bisa menjadi gerbang menuju kerjasama yang terarah dan lebih terasa manfaatnya. Terima kasih banyak juga untuk SMA Negeri 1 Cibungbulang kepada jajaran Kepala Sekolah dan Wakil Kepala, Koordinator BK dan jajaran Guru BK yang ada di SMA Negeri 1 Cibungbulang.

Sementara Mutawarudin Sekretaris I Kelompok 4 PLP Magang menambahkan bahwa Kegiatan PLP Magang meliputi magang mengajar, praktik mengajar, praktik administrasi, praktik bimbingan dan konseling serta kegiatan yang bersifat kurikuler atau ekstrakurikuler yang berlaku di sekolah mitra.

Adapun Kelompok 4 PLP Magang terdiri dari 9 Mahasiswa Bimbingan dan Konseling Islam Institut Ummul Quro Al-Islami Bogor.***

(Ismet)

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Redaksi Author