Pejuang Milenial Prabowo Singgung Jejak Kinerja Calon Bupati Bogor Mendatang

Pejuang Milenial Prabowo Singgung Jejak Kinerja Calon Bupati Bogor Mendatang

Smallest Font
Largest Font

JABARONLINE.COM - Perhelatan politik menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Bogor tahun 2024 mulai memanas, paska sejumlah calon Bupati bermunculan. 

Namun dibalik para sosok Calon Bupati Kabupaten Bogor itu, ada salah satu Baclon yang dikritik pedas oleh Ketua Bidang Informasi Pejuang Milenial Prabowo (PMP), Feri B Hasan. 

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Salah satu Pendiri PMP itu, dengan tegas mengatakan Pilkada Kabupaten Bogor bukan sekedar pesta politik semata, melainkan pintu gerbang untuk menentukan kemajuan suatu daerah. 

"Pilkada Kabupaten Bogor yang akan datang ini bukan pesta demokrasi semata, tetapi suatu tantangan bagi masyarakat Kabupaten Bogor dalam memilih Calon yang tepat bagi kemajuan suatu daerah", kata Feri kepada Wartawan, Jum'at (10/05/24). 

Advertisement
Konten berbayar di bawah ini adalah iklan platform MGID. JABARONLINE.COM tidak terkait dengan pembuatan konten ini.
Scroll To Continue with Content

Feri menyinggung salah satu calon yang diduga gagal dalam menuntaskan permasalah suatu daerah saat ia menjabat, salah satu calon itu  kini mendaftarkan kembali di Pilkada Kabupaten Bogor. 

"Dari informasi yang kami himpun terdapat permasalah yang cukup besar di Kabupaten Bogor yang belum tuntas hingga saat ini, hal tersebut tentunya suatu cerminan bahwa pemimpin darah sebelumnya gagal dalam menata dan mewujudkan cita ciata suatu daerah", ungkapnya. 

Menurutnya, dalam perhelatan politik di Kabupaten Bogor ini, Pejuang Milenial Prabowo akan berpegang teguh kepada para calon yang memiliki niat baik untuk kemajuan suatu daerah yang selaras dengan misi Prabowo Subianto presiden yang akan datang. 

"Kami fokus kepada figur yang memiliki kemampuan, historis sejarah dalam berorganisasi dan royalitas tinggi terhadap kemajuan suatu daerah, seiring dengan visi dan misi bapak Prabowo Subianto", tegasnya. 

Dirinya juga, telah mengumpulkan data history para calon yang akan dilaporkan kepada petinggi PMP untuk menjadi bahan kajian dalam menentukan dukungan di Pilkada Kabupaten Bogor mendatang. 

"Divisi informasi akan melaporkan data kinerja dan rekam jejak Calon Bupati Bogor semasa menjabat, hal tersebut untuk menjadi bahan pertimbangan pimpinan kami dalam menentukan dukungan", pungkasnya. 

Sementara itu, Hasil survey Visi Nusantara (Vinus)  yang masuk dalam peringkat lima besar calon Bupati Bogor dinatara Ade Ruhendi (Jaro Ade), Iwan Setiawan, Rudy Susmanto, Elly Rachmat Yasin dan Bayu Syah Johan. ***

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Redaksi Author