Pemkab Garut : Siapkan 150 Ribu Blangko e-KTP

Pemkab Garut : Siapkan 150 Ribu Blangko e-KTP

Smallest Font
Largest Font

GARUT,JABARONLINE.COM-Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Garut mengadakan Sosialisasi Pelaksanaan Kebijakan dan Penyelenggaraan Administrasi Kependudukan,di Fave Hotel,Jalan Cimanuk,Tarogong Kidul,Kabupaten Garut, Kamis (19/12/2019).

Dalam pembukaannya langsung oleh Wakil Bupati Garut H. Helmi Budiman mengatakan, Pemkab Garut akan menyediakan 150 ribu blanko e-KTP agar pelayanan publik masyarakat yang dilakukan Disdukcapil bisa berjalan lancar.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

“Mudah-mudahan ini menjadi solusi terhadap kendala yang menjadi sorotan berbagai pihak kepada Pemerintah Kabupaten Garut terutama Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil). Memang pelayanan e-KTP jadi sorotan utama pelayanan publik, karena semua orang butuh,” kata Helmi.

Wakil Bupati berharap pertemuan atau sosialisasi ini merupakan solusi bagaimana kita menyelesaikan atau mencari solusi terkait pelayanan e-KTP.

Advertisement
Konten berbayar di bawah ini adalah iklan platform MGID. JABARONLINE.COM tidak terkait dengan pembuatan konten ini.
Scroll To Continue with Content

“Sekarang gedung baru, mobil keliling disiapkan, di kantor kecamatan disiapkan, tapi masih saja bermasalah karena tadi itu, masalah blanko. Nah sekarang ada solusi bisa menyiapkan dari APBD untuk blanko, walaupun percetakan di pusat, cuma untuk biayanya dari Kabupaten,” ujar Helmi.

Dikatakan Helmi, Ini merupakan kebijakan pemerintah pusat dan Pemerintah Kabupaten berupaya semaksimal mungkin bagaimana agar blanko e-KTP itu tersedia dan masyarakat Kabupaten Garut terlayani.

“Untuk tahun 2020 sebanyak 150 ribu, untuk tahun berikutnya kalau ini terpecahkan dan selesai, tahun berikutnya di 2021 dan selanjutnya, kita hanya membutuhkan 10 ribu blanko pertahunnya,” tegasnya.

Dengan begitu, lanjut Helmi Disdukcapil yang selama ini selalu di buli masyarakat, kedepan bisa menjadi Dinas terbaik dalam pelayanan publik terutama dalam pencatatan sipil e-KTP, pungkasnya.

Red : B1

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
admin Author