Penilaian Kinerja Guru di SDIT AS SALAM IGS Cikahuripan, Kepsek Berikan Penghargaan Kepada Guru Kreatif

Penilaian Kinerja Guru di SDIT AS SALAM IGS Cikahuripan, Kepsek Berikan Penghargaan Kepada Guru Kreatif

Smallest Font
Largest Font

JABARONLINE.COM - Dalam rangka memperingati hari guru nasional tahun 2023 di SDIT AS-SALAM IGS Cikahuripan - Klapanunggal, mengadakan penilaian supervisi setiap guru kelas dan guru mata pelajaran, Senin, (27/11/2023).

Penilaian tersebut bertujuan untuk melihat, sekaligus mengevaluasi kinerja guru agar kedepannya lebih baik lagi dan lebih kreatif lagi, sehingga metode pembelajaran bisa lebih mudah diterima oleh peserta didik.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Adapun penilaian tersebut dilaksanakan selama kurang lebih 1 bulan ini, dan berakhir pada Senin, (27/11/2023).

kepala sekolah SDIT As salam, Lia Farida, S.Kom.I, S.Pd, menuturkan, dari hasil penilaian tersebut, mendapatkan beberapa nama sebagai juara teratas. Salah satunya adalah Ustadz Andri yang mendapatkan juara 2 dari jumlah guru kurang lebih sebanyak 35 orang, dengan predikat nilai sempurna.

Advertisement
Konten berbayar di bawah ini adalah iklan platform MGID. JABARONLINE.COM tidak terkait dengan pembuatan konten ini.
Scroll To Continue with Content

Lebih lanjut, Lia Farida pun memberikan penghargaan lain kepada sosok guru muda bernama Ustadz Andri ini, dengan memberikan penghargaan guru terajin dan guru terhumoris di tahun ajaran 2023-2024.

Dilokasi yang sama, Ustd Andi mengucapkan terimakasih banyak kepada semua pihak yang telah dan selalu memberikan support kepada saya. Khususnya ucapan terimakasih ini saya ucapkan kepada keluarga besar AL-FAJAR SALAM yaitu H. Abdul Salam, MM, Ibu Lia Farida, S.Kom.I, S.Pd, Ustadz Michael Khafidz, MM, dan semuanya yang telah mensupport selalu terhadap saya.

"Harapan saya kedepan semoga saya selalu bisa memberikan contoh yang terbaik untuk anak-anak didik saya dan semoga anak-anak didik SDIT AS-SALAM IGS mampu menjadi anak-anak yang bermanfaat bagi keluarga, agama dan bangsa Indonesia," pungkasnya.***

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Redaksi Author