Peringati Tahun Baru Islam (1443H) Rumah Zakat dan Wali Santri Rumah Qur’an Berbagi Bubur Syura

Peringati Tahun Baru Islam (1443H) Rumah Zakat dan Wali Santri Rumah Qur’an Berbagi Bubur Syura

Smallest Font
Largest Font

INDRAMAYU | JABARONLINE.COM – Dalam rangka memeriahkan tahun baru islam 1443H Rumah zakat dan wali santri Rumah Quran Baitul Mu’minin bersama-sama membuat 500 paket bubur syura, Bubur ini hanya bisa di nikmati dan di buat pada bulan muharam/ bulan syura saja.


“Tradisi membuat bubur dan membagikannya kepada masyarakat sekitar ini hampir hilang ditengah perubahan zaman,” tutur H. Mujtahid selaku relawan inspirasi Rumah zakat, Jumat (20/8/21).

Advertisement
Scroll To Continue with Content


Masih menurut beliau tradisi baik ini insya Allah akan di lestarikan dan di jadikan agenda tahunan sebagai kuliner khas Desa berdaya Teluk Agung Kecamatan Indramayu Kabupaten Indramayu.


“Alhamdulillah kegiatan ini bisa berjalan sukses dan santri, wali santri dan masyarakat sekitar rumah quran mushola baitul muminin bisa menikmati bubur syura ini,” tambahnya.

Advertisement
Konten berbayar di bawah ini adalah iklan platform MGID. JABARONLINE.COM tidak terkait dengan pembuatan konten ini.
Scroll To Continue with Content


Pembuatannya di mulai dari pagi secara bersama-sama dan langsung di bagikan kesemua rumah yang ada di lingkungan blok bangkir Desa Telukagung Kecamatan Indramayu Kabupaten Indramayu.


Pembina Rumah Qur’an Kartono mengucapkan banyak terima kasih kepada Rumah zakat atas berlangsungnya kegiatan ini, “Terima kasih saya ucapkan secara pribadi kepada Rumah Zakat atas suport kegiatan pembuatan bubur Syuro hari ini dan selama perjalanan rumah Quran ini,” ucap pak Kartono Imam sekaligus pembina rumah Quran.

Rumahzakat, Rumahquran, DBF DesaberdayaTelukagung.

Reporter : UT

Editors Team
Daisy Floren