Pasca Meluapnya Sungai Ciliwung Beberapa Rumah Terendam Banjir dan Longsor

Pasca Meluapnya Sungai Ciliwung Beberapa Rumah Terendam Banjir dan Longsor

Smallest Font
Largest Font

Bogor – Meluapnya debit air sungai Ciliwung pada Kamis (24/4) lalu. Sejumlah rumah alami bencana banjir dan tanah longsor di beberapa titik di Kota Bogor.

Berdasarkan data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bogor terdapat setidaknya 7 titik terjadinya banjir dan longsor diantaranya : Kel. Bantarjati, Kel. Kedunghalang, Kel. Baranang Siang, Kel. Kedung badak, Kel. Kedung Halang, wilayah Babakan Perumnas Bantar kemang, dan tanah longsor di wilayah Bantar Peutey.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

“Banjir dan Longsor diakibatkan curah hujan dengan intesitas yang tinggi dan diperparah oleh debit aliran sungai Ciliwung yang tinggi,” kata Staff Pusdalops-PB BPBD Kota Bogor, Yogi.

Saat ini pihak TRC – PB BPBD Kota Bogor sedang berupaya melakukan assesment dan pembersihan sisa lumpur di wilayah Banjir dan Longsor. Kemudian, dari kejadian tersebut tidak ada nya korban jiwa, hanya beberapa rumah roboh dan terendam Banjir.

Advertisement
Konten berbayar di bawah ini adalah iklan platform MGID. JABARONLINE.COM tidak terkait dengan pembuatan konten ini.
Scroll To Continue with Content

(Refdi)

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
admin Author