Perkuat Silaturahmi Paguyuban Cipelang Herang Menghadiri Halal Bihalal Pemerintah Desa Cipelang Kecamatan Cijeruk Bogor .

Perkuat Silaturahmi Paguyuban Cipelang Herang Menghadiri Halal Bihalal Pemerintah Desa Cipelang Kecamatan Cijeruk Bogor .

Smallest Font
Largest Font

CIJERUK | JABARONLINE.COM – Pasca libur Hari Raya Idul Fitri 1444 H / 2023 M pemerintah Desa Cipelang Kecamatan Cijeruk Kabupaten Bogor menggelar halal bihalal bersama seluruh Jajaran Aparatur Desa yang dipusatkan di aula Balai Desa setempat, Sabtu (29/4/2023).

Kegiatan tersebut dihadiri seluruh perangkat desa Cipelang, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), Bhabinkamtibmas, Babinsa, RT / RW, Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP – PKK), Tokoh Agama, Ketua MUI, Tokoh Masyarakat, Paguyuban Cipelang Herang, Karang Taruna Desa serta Linmas.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Kepala Desa Cipelang H. Kiki Sukiwan. Sip mengawali dalam sambutannya mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri Minal Aidzin Wal Faidzin Mohon Maaf Lahir Dan Batin atas nama pribadi dan keluarga besar.

“Atas Nama pribadi dan keluarga besar saya mengucapkan Hari Raya Idul Fitri 1444 H Mohon Maaf Lahir Dan Batin,” ungkapnya

Advertisement
Konten berbayar di bawah ini adalah iklan platform MGID. JABARONLINE.COM tidak terkait dengan pembuatan konten ini.
Scroll To Continue with Content

Lanjutnya, H. Kiki juga berpesan agar kiranya melalui momen halal Bihalal ini bisa lebih merekatkan silaturahmi dan mempererat kekeluargaan sesama jajaran aparatur desa serta bisa lebih kompak dan semangat dalam meningkatkan kinerja guna memberikan pelayanan kepada masyarakat.

“Semoga kita semua diberikan kesehatan dan kekuatan serta kekompakan sehingga bisa bersama – sama dalam membangun desa Cipelang ini,” Tutupnya.(AC)

Editors Team
Daisy Floren