Personil Pas Band Alami Kecelakaan, Ini Foto-Fotonya!

Personil Pas Band Alami Kecelakaan, Ini Foto-Fotonya!

Smallest Font
Largest Font

SUKABUMI-Yukie personil Pas Band mengalami kecelakaan lalu lintas (Lakalantas) dalam perjalanan menuju Sukabumi untuk menghadiri sebuah acara Tausiyah di daerah Cianjur, Minggu (20/01/2019).

Dalam akun Instagram @sandypasband_ disebutkan kalau kecelakaan tersebut terjadi sekitar pukul 16.30 WIB. Akibat kecelakaan ini pria yang bernama lengkap Yuki Arifin Martawidjaja mengalami patah kaki. Tak disebutkan kronologi kecelakaan tersebut, namun dalam postingan foto tersebut sebuah mobil minibus dan sebuah truk ringsek.

(Akun Instagram : @Sandypasband_)

Advertisement
Scroll To Continue with Content

“Mohon doanya ….Yukie pas @yukietendo mengalami kecelakaan di cianjur dalam perjalanan menuju sukabumi untuk dakwah ………….berita terakhir beliau Patah kakinya ……..sudah ditangani dokter……,” tulis sandy di akun instagramnya.

Lebih lanjut, akun Instagram @pasbandofficial kembali memposting perkembangan kabar dari Yukie, Senin (21/1/2019). Disebutkan tak hanya Yukie saja yang menjadi korban kecelakaan. Empat orang dari tim manajeman Pas Band juga menjadi korban. Dua orang dari jajaran manajeman sudah dalam kondisi baik dan menjalani rawat jalan. Namun, Yukie dan dua orang kru harus menjalani perawatan intensif di salah satu rumah sakit di Bandung.

Advertisement
Konten berbayar di bawah ini adalah iklan platform MGID. JABARONLINE.COM tidak terkait dengan pembuatan konten ini.
Scroll To Continue with Content

“Bersyukur atas kehendak yang maha kuasa, Yukie dan rombongan masih diberi keselamatan. Bantuan teman-teman, penanganan yang cepat dari pihak-pihak terkait di Kabupaten Cianjur membuat proses perawatan luka-luka yang dialami seluruh rombongan berjalan sangat baik,” lanjutnya.

“Kondisi saat ini, 2 orang sudah diperbolehkan melakukan rawat jalan, akan tetapi Yukie dan 2 orang kru masih harus menjalani perawatan intensif disalah satu rumah sakit di Bandung. Perawatan kami pindahkan ke Bandung dengan pertimbangan domisili keluarga dan teman-teman,” tutupnya.

(Rizky Farhan)

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
admin Author