Pimpinan dan Anggota DPRD Jabar Bersilaturahmi dengan Paskibraka Provinsi Jabar
JABARONLINE.COM – Pimpinan dan anggota DPRD Jawa Barat bersilaturahmi dengan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Provinsi Jabar di rooftop Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Jabar, Bandung, Jumat (18/8/2023).
Dalam acara tersebut, pimpinan dan anggota DPRD Jawa Barat kompak memuji penampilan anggota Paskibraka Jabar saat upacara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 RI. Seperti yang disampaikan oleh Ketua DPRD Jawa Barat Brigjen TNI (Purn) Taufik Hidayat.
“Semuanya (Paskibraka Jabar) bagus. Saya sudah melihatnya, dan saya merasa bangga (atas penampilan Paskibraka Jabar),” tutur Brigjen TNI (Purn) Taufik Hidayat, Bandung, Jumat (18/8/2023).
“Saya juga mengucapkan terima kasih karena sudah mengharumkan nama Jawa Barat, dan terima kasih kepada semua pelatih yang sudah membina seluruh anggota Paskibraka Jabar. Anda semua kembali, salam saya untuk keluarga,” sambungnya.
Disamping itu, dalam pidato Brigjen TNI (Purn) Taufik Hidayat pun memberikan arahan, wejangan hingga memberikan semangat kepada seluruh anggota Paskibraka Jabar.
“Sebagai generasi muda harus semangat. Kalau ingin jadi orang hebat kuncinya satu, jangan membantah dan jangan melawan orang tua. Berbaktilah kepada orang tua. Sebagai orang tua, saya juga mendoakan kalian semua semoga menjadi orang-orang hebat,” harap Brigjen TNI (Purn) Taufik Hidayat.
Tak lupa Brigjen TNI (Purn) Taufik Hidayat memberi wejangan kepada seluruh anggota Paskibraka) Provinsi Jabar agar terus berjuang, karena tanpa perjuangan tidak akan menjadi orang hebat.***