JABARONLINE.COM - Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Bekasi, dr. Asep Surya Atmaja, meminta seluruh masyarakat Kabupaten Bekasi meningkatkan kewaspadaan dan menerapkan protokol kesehatan ketat. Langkah ini diambil menyikapi temuan kasus Super Flu di wilayah Provinsi Jawa Barat.
Imbauan tersebut disampaikan Asep Surya usai memimpin Apel Pagi Perdana tahun 2026 di Plaza Pemkab Bekasi, Cikarang Pusat, pada Senin (5/1/2026). Ia menekankan pentingnya masyarakat untuk menjaga kesehatan, menerapkan pola hidup bersih dan sehat (PHBS), serta menggunakan masker saat beraktivitas, terutama di tempat keramaian.
Asep Surya mengatakan bahwa meskipun Kabupaten Bekasi hingga saat ini masih nihil kasus Super Flu, langkah antisipatif harus dilakukan sejak dini mengingat tingginya mobilitas penduduk di wilayah tersebut.
“Antisipasi kita sudah ada, di antaranya adalah himbauan penggunaan masker di tempat-tempat keramaian dan di dalam ruangan. Jadi, meski belum ada kasus Super Flu, langkah pencegahan tetap kita lakukan,” ujar Asep Surya.
Plt Bupati yang juga berprofesi sebagai dokter ini memastikan bahwa kondisi di Kabupaten Bekasi masih aman. Ia telah menerima laporan dari Kepala Dinas Kesehatan yang menyatakan bahwa Kabupaten Bekasi masih mencatatkan nol kasus atau zero case Super Flu.
“Sebelumnya saya sudah mendapat laporan dari kepala dinas kesehatan. Untuk Kabupaten Bekasi sampai saat ini belum ada atau masih nol kasus,” terangnya.
.png)
.png)
.png)
