PPDI Tasikmalaya Gelar Aksi, Presiden Putuskan Gaji Perangkat Desa Akan Setara Dengan PNS Golongan ll A PNS

PPDI Tasikmalaya Gelar Aksi, Presiden Putuskan Gaji Perangkat Desa Akan Setara Dengan PNS Golongan ll A PNS

Smallest Font
Largest Font

JAKARTA – Puluhan ribu perangkat desa datang ke Jakarta untuk menggelar aksi tagih janji Presiden Joko Widodo. Namun rencana aksi bertajuk Silaturahmi Nasional itu harus berubah lokasi secara tiba-tiba. Awalnya, mereka akan melakukan aksi di depan Istana Negara Jalan Merdeka, dan titik kumpul ada di masjid Istiqlal, tiba-tiba berubah.

Menurut Abdul Latief, salah seorang peserta aksi utusan dari Desa Cikalong, Kecamatan Sodonghilir, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, mengatakan yaitu ada arahan oleh Ketua Umum Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) Nasional, Mujito pada kemarin (13/01) malam melalui grup Whatsapp, agar peserta aksi berkumpul di kawasan Gelora Bung Karno, Senin (14/01/19).

Puluhan ribu perangkat desa bersama Presiden Joko Widodo.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

“Keberangkatan rombongan kami dari Tasikmalaya pukul 20.00 WIB berkumpul di gedung Pemerintah Kabupaten (Pemkab) dengan menggunakan kurang lebih 35 bus dilepas oleh Wakil Ketua DPRD, sampai di GBK Jakarta pukul 04.00 pagi hari tadi, adapun kami perwakilan dari Desa Cikalong ada 5 orang yang hadir dan 35 utusan dari seluruh Kecamatan Sodonghilir ,” paparnya.

Latief menambahkan, selain lokasi berubah ada pelarangan pembentangan spanduk dan orasi dengan alasan presiden akan hadir di GBK. “Alhamdulillah pukul 10.30 WIB presiden menemui ribuan anggota PPDI dan berjanji akan memutuskan gaji perangkat desa setara Pegawai Negeri Sipil (PNS) Golongan II A beserta tunjangannya dalam pekan kedepan, imbuh Latief,” ujarnya.

Advertisement
Konten berbayar di bawah ini adalah iklan platform MGID. JABARONLINE.COM tidak terkait dengan pembuatan konten ini.
Scroll To Continue with Content

Setelah ditemui dan dijanjikan oleh presiden didepan ribuan anggota PPDI, secara tertib dan teratur semaunya kembali ke daerah masing-masing dengan perasaan yang lega.

(Bagas/Oly)

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
admin Author