Pupuk Untuk Petani Langka di Cibatu, Ini Kata Ketua Apdesi Cibatu Tantan Asmara!
GARUT | JABARONLINE.COM – Baru-baru ini di Kecamatan Cibatu kabupaten Garut diisukan dengan kelangkaan pupuk untuk para petani.
Kelanggkaan pupuk tersebut menjadi sorotan salah seorang kepala desa yang ada di Cibatu.
Tantan Asmara, S.H., Kepala desa Kertajaya yang sekaligus ketua APDESI kecamatan Cibatu angkat bicara terkait langkanya pupuk untuk para petani.
“Untuk masalah kelangkaan pupuk dengan adanya program dari kementrian pertanian ini progam tingkat nasional dengan adanya kartu tani itu bukan untuk memakmurkan petani,” ujar Ketua Apdesi CibatuTatan Asmara, SH., Sabtu 17 desember 2022 di halaman kantor kecamatan.
Menurut Tatan, meskipun dengan dalih itu, hanya subsidi untuk para petani yang mempunyai kartu tani, kenyataan munculnya kartu tani ini adalah menjadi kelangkaan pupuk yang beredar di kecamatan Cibatu.
“Kemungkinan ini kabupaten Garut makanya kami memohon kepada pak mentri maupun dinas Pertanian Provinsi Jawabarat maupun dinas Pertanian kabupaten Garut, termasuk UPT yang ada di kecamatan-kecamatan terutama di kecamatan Cibatu harus bisa memperjuangkan bagai mana petani agar bisa membeli pupuk,” katanya.
Tatan menegaskan, jangan seperti sekarang tanam sudah mulai tanaman tersebut membutuhkan pupuk ternyata pupuknya susah.
Pupuk yang susah dan langka yaitu Pupuk buat pertanian pupuk guriat set’a NPK itu susah untuk para petani
“Saya minta tindakan untuk para pejabat daerah yang ada di tingkat provinsi maupun kabupaten bagaimana ini untuk para petani agar pupuk itu ada,” ucapnya.
Kalau tidak ada terus pupuk buat petani, menurut Tatan akan bergerak ke dina Pertanian.
“Saya akan gerak meminta kepada dinas terkait dengan keadaan langkanya pupuk,” singkatnya. (Ayu RF)