Reses Masa Sidang III Tahun 2023, Tete Kuswara : Sampaikan Program Pemkab Bandung dan Siap Perjuangkan Masyarakat
KAB. BANDUNG | JABARONLINE.COM -Reses Masa Sidang III Tahun 2023 Anggota DPRD Kabupaten Bandung, Tete Koswara SH, di Wilayah Daerah Pemilihan (Dapil) 7, di Gedung Lpp Unpad Desa Arjasari, Kecamatan Arjasari, Kabupaten Bandung, Kamis (13/07/2023).
Legislator dari Fraksi PKB itu, Sudah banyak merealisasikan Program untuk masyarakat di wilayah Desa Arjasari, Mulai dari Program bantuan alat pertanian, Infrastruktur dan lainnya.
Selain itu, di reses kali ini ia bertemu dengan konstituennya perwakilan dari beberapa Kecamatan yang ada di wilayah Dapil 7 untuk menjemput aspirasi yang diajukan.
Menurut Tete, Sebagai wakil rakyat dalam melayani terkait aspirasi yang di ajukan masyarakat untuk dibawa dan diajukan kepada pemerintahan Kab. Bandung.
“Semua itu tak lepas dari dukungan dan perjuangan masyarakat semua, Pastinya Saya sebagai Wakil rakyat akan memperjuangkan terkait ajuan masyarakat,” katanya di lokasi.
Ia juga menyampaikan terkait 3 Program unggulan Bupati Bandung, Dr. HM Dadang Supriatna, yang sudah terealisasi, mulai dari Program Guru Ngaji, bantuan dana bergulir, dan Kartu Tani.
Menurutnya Program itu semua sudah dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Kab. Bandung.
Maka dari itu dengan adanya semua Program yang ada itu semua menjadi kebanggaan untuk semuanya.
Ia pun berharap dengan niatnya yang tulus untuk memperjuangkan kembali masyarakat, khususnya di Wilayah Arjasari di Tahun 2024 Bisa terpilih kembali.
“Saya meminta dukungan dan doa dari semua, untuk memperjuangkan masyarakat dan bisa meneruskan pembangun di wilayah kalau bukan kita siapa lagi yang membangun,” pungkasnya.**