Resmi Jabat Kepala Desa, Asep Saepudin : Terimakasih Semuanya, Desa Baros Ngahiji Sahate Sarasa SatujuanĀ 

Resmi Jabat Kepala Desa, Asep Saepudin : Terimakasih Semuanya, Desa Baros Ngahiji Sahate Sarasa SatujuanĀ 

Smallest Font
Largest Font

JABARONLINE.COM - Usai Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kepala Desa terpilih, Asep Saepudin, S.Sos, mengucapkan terimakasih kepada masyarakat Desa Baros yang telah mendukung dan mendoakannya sampai ia bisa menjabat kepala Desa.

Yang intinya Asep mengatakan, Setelah sah  menjadi kepala Desa  sesuai dengan moto akan lebih mengutamakan pelayanan kepada masyarakat dan akan lebih menata pemerintahan Desa Untuk membangun Desa.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

"Seperti Visi misi saya saat mencalonkan diri, akan menjadikan Desa Baros Ngahiji sahate sarasa satujuan dan  mewujudkan masyarakat yang, Agamis, Sejahtera, Edukatif, dan berprestasi," ungkap Asep kepada awak media di Gor Desa Baros Kecamatan Arjasari Kab. Bandung Jum'at (20/10/2023).

"Alhamdulilah saya terpilih menjadi kepala Desa, Insyaalloh semoga saya bisa amanah dan lebih mengutamakan kepentingan pelayanan kepada masyarakat, masyarakat  bisa lebih sejahtera dan semoga masyarakat terhindar dari hal hal yang tidak di inginkan," terangnya.

Advertisement
Konten berbayar di bawah ini adalah iklan platform MGID. JABARONLINE.COM tidak terkait dengan pembuatan konten ini.
Scroll To Continue with Content

"Saya sangat berterimakasih kepada jajaran pemerintahan Kecamatan Arjasari, Forkopimcam, Kapolsek Arjasari, Bhabinkamtibmas, Babinsa, P2KD, BPD, yang telah melantik saya sebagai kepala Desa Baros dan turut membantu pada pelaksanaan jalanya Pilkades Serentak tahun 2023 di Desa Baros," ucapnya.

"Dan tak lupa Tokoh masyarakat, Masyarakat Desa Baros dan jajaran tim pemenangan yang sudah berjibaku siang dan malam memperjuangkan dirinya. Semoga kegiatan Sertijab ini  menjadi Barokah untuk kebaikan masyarakat semuanya Amiin yra," pungkasnya.***

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Dera RG Author