Ribuan Relawan AMIN Padati Acara Silaturahmi Bareng Anies Baswedan di Poskora Purwakarta
JABARONLINE.COM - Ribuan Relawan dari Partai Nasdem, PKS, PKB dan partai Umat Kabupaten Purwakarta padati Acara Silaturahmi Bareng Pak Anies Baswedan di Poskora Relawan Anies Kabupaten Purwakarta, Sabtu (7/10/2022).
Selain dilaksanakan sosialisasi dan Konsolidasi Kemenangan pasangan Anies Muhaimin, juga dengan dilaksanakan peresmian Poskora Purwakarta yang di ketuai oleh Bapak H. Sona Maulida Roemardi.
Turut hadir dalam acara tersebut para ketua DPC Partai, diantaranya Ketua DPC PKB Bapak Haji Sona Maulida Roemardi. Ketua DPC PKS Bapak Arif, Ketua DPC Partai Umat Bapak Abadi Atmanegara dan dari DPC Partai Nasdem, Bapak Luthpi Bamala, hadir juga anggota DPRD Purwakarta dari komisi 3 Hidayat.
Dalam sambutannya Anies Baswedan mengucapkan Terima kasih kepada Tokoh masyarakat dan masyarakat Purwakarta yang sudah menyambut kedatangan saya dengan ramah tamah, tuturnya.
"Mudah-mudahan dengan kunjungan ini menjadi pertemuan yang membawa keberkahan dan kelancaran, insyaallah di waktu yang akan datang kita berjumpa kembali," tutupnya.
Sementara itu pada kesempatan yang sama Bapak H. Sona Maulida Roemardi mengungkapkan, Alhamdulillah Pak Anies Baswedan beliau berkenan untuk mengunjungi basis konstituennya di Purwakarta sekaligus meresmikan (poskora) pos gabungan para relawan dan Partai pengusung. Setelah itu melanjutkan sejarah ke syeikh Baing Yusuf, lalu Salat magrib berjamaah dan melanjutkan kunjungan pondok pesantren Al aktab di cianting pimpinan kyai haji Muhidin Abdul Jabar.
"Ini merupakan momentum beliau mengunjungi konstituannya dan menyapa serta mempertegas komitmen beliau terkait dengan komitmen perubahan yang mengedepankan kesejahteraan, keadilan pemerataan bagi seluruh masyarakat Indonesia, terangnya..
"Mudah-mudahan dengan kedatangan beliau ini masyarakat Purwakarta bisa semakin solid dan bangkit untuk melakukan konsolidasi kemenangan pasangan AMIN dan sesuai dengan keinginan target komunitas yang tergabung dalam Poskora, bahwa kita menargetkan 70% kemenangan Amin untuk pilpres di tahun 2024 yang akan datang," pungkasnya.***