Sah! Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris Universitas Pakuan Resmi Mendapatkan Sertifikat Penyelenggaraan RPL Tipe A.
Program Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) merupakan salah satu program yang sedang ramai diselenggarakan di beberapa perguruan tinggi di Indonesia. Banyak kampus yang sedang mempersiapkan program ini, dan salah satunya Prodi Pendidikan Bahasa Inggris Universitas Pakuan. Tujuan utama dari RPL ini adalah untuk meningkatkan jumlah angkatan kerja yang terdidik dan berkeahlian. Harapannya kesempatan luar bisa didapatkan ketika menggunakan program RPL. RPL sendiri merupakan sebuah implementasi dari pembelajaran seumur hidup.
Berdasarkan Permendikbudristek Nomor 41 Tahun 2021 tentang RPL (Rekognisi Pembelajaran Lampau), yaitu untuk memberikan kesempatan seluas-luasnya bagi setiap individu untuk menempuh pendidikan formal, nonformal dan informal melalui fasilitas pembelajaran sepanjang hayat serta memberikan kesempatan penyetaraan terhadap kualifikasi tertentu. Dikutip dari website kemdikbud, bahwa program RPL ini sudah disesuaikan dengan Permenristekdikti No.26 Tahun 2016, yang menjelaskan bahwa pedoman RPL tersebut sudah sangat jelas dan mengacu pada landasan hukum Sisdiknas Nomor 20 tahun 2003. Sehingga RPL ini sangat penting untuk menunjang keberlangsungan dunia pendidikan di tanah air.
Rekognisi Pembelajaran Lampau ini menjadi program prioritas bagi Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris, agar para tenaga kerja yang belum mempunya sertifikasi sarjana di kota Bogor bisa mendapatkan hak gelar sarjananya. Selain menunjang para pekerja, RPL ini tentunya menunjang para mantan mahasiswa yang sebelumnya pernah mengenyam Pendidikan yang sama di perguruan tinggi lain. Salah satu persyaratan para mantan mahasiswa agar bisa merasakan PRL ini yaitu mahasiswa sudah tidak terdaftar di PD Dikti.
Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris Universitas Pakuan sudah mendapatkan sertifikasi RPL pada tanggal 31 Mei 2023 lalu. Program ini tentunya sudah bisa diberlakukan dimulai dari tahun akademik 2023/2024, dan tentunya program ini sudah berjalan hingga saat ini. Para tenaga kerja hingga para mahasiswa lampau sudah dapat mendaftar dalam tahun ajaran baru nanti di Program studi Pendidikan Bahasa Inggris. Informasi lengkap mengenai Program Rekognisis Pembelajaran Lampau Program Studi Pendidikan Bahasa inggris Universitas Pakuan ini, dapat diakses melalui website atau Instagram dari Prodi PBI UNPAK @pspbi_unpak. Selain dari Instagram dapat pula mengakses melalui link berikut https://lynk.id/pspbi_unpak.