Sehari Berkantor di Kecamatan Pasekan, Nina Agustina Tinjau Berbagai Pembangunan dan Tebar Bansos
JABARONLINE.COM - Bupati Indramayu Nina Agustina sehari berkantor di Kecamatan Pasekan, Kamis (12/10/2023). Selama satu hari dimanfaatkan untuk berkeliling desa-desa dengan melihat langsung berbagai pembangunan dan kondisi masyarakatnya.
Berkantor di Kecamatan Pasekan diawali dengan mengecek layanan publik yang diberikan oleh aparat pemerintahan Kecamatan Pasekan. Kemudian dilanjutkan dengan memberikan bantuan kepada balita stunting yang ada di kecamatan tersebut.
Selanjutnya di Kantor Kecamatan Pasekan, Bupati Nina Agustina juga melaksanakan Rapat Koordinasi Pemerintahan bersama Kepala SKPD, Forkopimcam, kuwu, kepala sekolah, dan tokoh masyarakat.
Selesai memimpin rakor, selanjutnya melihat langsung kondisi dan situasi sosial masyarakat di Kecamatan Pasekan.
Menerima laporan adanya anak sakit karena kecelakaan, orang nomor satu di Indramayu itu langsung mengunjungi kediaman Ajeng warga Desa Karanganyar untuk memberikan bantuan dan support untuk tetap semangat dalam menjalani masa pengobatan.
Setelah itu mengunjungi SD Negeri 2 Karanganyar dan SD Negeri Totoran. Di wilayah Kecamatan Pasekan, SD Negeri yang mendapatkan rehab dan pembangunan sebanyak 6 sekolah.
Tidak hanya ke sekolah, Bupati Indramayu juga langsung melakukan pengecekan proses rekontruksi jalan (pengecoran) Pabean Ilir – Totoran sepanjang 558 meter. Di Kecamatan Pasekan pada tahun 202e ini terdapat 2 lokasi rekontruksi jalan dan 4 lokasi rehabilitasi jalan serta 1 lokasi pemeliharaan jembatan Brondong.
Sebagai kegiatan akhir sehari berkantor di Kecamatan Pasekan, Bupati Indramayu memberikan bantuan kepada warga Desa Brondong yang sudah menantinya di kantor desa.***