Simulasi Tungsura, Ketua PPK Kecamatan Cariu Sebut Kondisi di Lapangan Tidak Bisa Diprediksi

Simulasi Tungsura, Ketua PPK Kecamatan Cariu Sebut Kondisi di Lapangan Tidak Bisa Diprediksi

Smallest Font
Largest Font

JABARONLINE.COM - Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Cariu gelar kegiatan simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara (Tungsura) dalam Pemilu Tahun 2024, Minggu, 4 Februari 2024.

Kegiatan tersebut melibatkan Panitia Pemungutan Suara (PPS) dan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS), bertempat di Lapangan Volly Gor Kecamatan Cariu Kabupaten Bogor.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Menurut Saepul Gopur ketua PPK Kecamatan Cariu, kegiatan tersebut wajib dilaksanakan, karena dapat memberikan wawasan kepada PPS dan KPPS secara teknis di lapangan.

"Kegiatan simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara (Tungsura) dalam Pemilu Tahun 2024 sangat penting dilaksanakan, dengan adanya kegiatan tersebut seolah-olah penyelenggara memang sedang berada di posisi tersebut saat Tungsura," katanya.

Advertisement
Konten berbayar di bawah ini adalah iklan platform MGID. JABARONLINE.COM tidak terkait dengan pembuatan konten ini.
Scroll To Continue with Content

"Selain itu, penyelenggara juga bisa lebih memahami tufoksinya saat melaksanakan tugasnya nanti pas di lapangan," sambungnya.

"Terkait teknis dilapangan tidak bisa diprediksi, untuk itu kami selaku PPK sengaja membuat simulasi, agar penyelenggara dapat memahami apa saja yang bisa dilakukan saat terjadi kondisi yang tidak diinginkan," jelasnya.

"Tentunya kalau sudah dilakukan simulasi, penyelenggara tidak akan bingung lagi saat terjadi kendala di lapangan, sehingga bisa menyelesaikan permasalahan tersebut dengan sendirinya," pungkasnya.***

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Redaksi Author